Pria Berseragam Ormas Oranye Aniaya Warga di Pekalongan

Peristiwa penganiayaan yang dilakukan oknum berseragam organisasi masyarakat (ormas) terjadi di Lapangan Mataram, Kota Pekalongan. Video penganiayaan itu beredar luas di media sosial.


Video yang beredar berdurasi 1 menit 21 detik. Isinya percekcokan satu orang (korban) berkaus hitam serta bertopi dengan beberapa orang. Awal cekcok antara korban dengan pria berkaus biru berkupluk hitam.

Lalu, disusul orang berbaju ormas oranye. Cekcok memuncak saat oknum berseragam ormas menendang alat vital korban.

"Iya, kami sudah menerima laporan dan menahan satu orang berinisial L, dan mungkin bisa berkembang lagi," kata Kasatreskrim Polres Pekalongan Kota AKP Ahmad Masdar Tohari di kantornya, Selasa (20/9).

Ia menjelaskan korban langsung dilarikan ke rumah sakit dan saat ini sedang dalam perawatan. Keluarga korban sudah melapor dan korban sudah dimintai keterangan.

Tohari tidak memungkiri kemungkinan tersangka lain. Saat ini, proses sudah masuk dalam penyidikan.

"Kami menerapkan pasal 170 KUH Pidana Juncto pasal 351 KUHPidana," katanya.

Kuasa hukum Pemuda Pancasila, Jaya Muslimin mengaku akan mengikuti proses hukum yang berlaku. Pihaknya akan mengupayakan mediasi untuk penyelesaian masalah itu.

"Kami upayakan untuk mediasi atau restorative justice," ucapnya.