Sebanyak 741 personel gabungan disebar Polres Karanganyar untuk bersiaga di empat pos pengamanan yang disiagakan untuk mengamankan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
- Polda Jawa Tengah Memastikan Arus Lalu Lintas Nataru Jelang Tahun Baru 2025 Aman Dan Lancar
- Sehari Jelang Natal, Kapolda Jawa Tengah Tinjau Pengamanan Di Gereja
- Rangkaian Natal Di Tegal, Hikmat Dan Aman
Baca Juga
Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Kumontoy, memaparkan, empat pos pengaman itu diantaranya di Ngemplak Colomadu, Kebakramat serta di Gereja Santo Yohanes Kecamatan Jumapolo.
Sedangkan untuk Pos Pelayanan, berada di Alun-alun Karanganyar serta di Terminal Tawangmangu. “Sasaran utama kita adalah pengamanan perayaan Natal bagi umat Kristiani dan perayaan malam tahun baru. Pengamanan ini agar umat Kristiani lebih nyaman dalam melaksanakan ibadah,” papar Kapolres, Sabtu (23/12).
Selain itu, Karanganyar juga menjadi destinasi wisatawan. Seperti Tawangmangu dan Karanganyar yang terletak di lereng gunung Lawu yang memiliki tanjakan cukup tajam.
Untuk mengantisipasi hal tidak diinginkan, pihaknya juga menyiapkan petugas dan relawan untuk membantu pemudik menyiapkan tim ganjal bam di lokasi wisata.
"Utamanya lokasi wisata yang memiliki tanjakan panjang dan tajam," pungkasnya.
- Momen Haru Akad Nikah Putri Politisi PDI-P, Ganjar Pranowo Hadir Jadi Saksi Nikah
- Hasil Pariwisata Di Watu Gambir, BUMDes Karang Sumbang Ratusan Juta ke PADes
- Polda Jawa Tengah Memastikan Arus Lalu Lintas Nataru Jelang Tahun Baru 2025 Aman Dan Lancar