Ratusan Siswa SMP Datangi DPRD Blora

Para pelajar berdiskusi dengan komisi D DPRD Blora. RMOL Jateng
Para pelajar berdiskusi dengan komisi D DPRD Blora. RMOL Jateng

Ratusan pelajaran Kelas VII dari SMP N 1 Blora, Jawa Tengah mendatangi gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat. Kedatangan mereka untuk pelaksanaan projek penguatan profil pelajar Pancasila.


Ratusan pelajar langsung diterima Komisi D DPRD Blora, yakni Achlif Nugroho, Siti Rochmah Yuni Astuti, Supriedi dan Irma Isdiani.

Salah satu pelajar kelas VII SMP N 1 Blora, Marvel Chrisello, mengaku senang bisa mengunjungi gedung wakil rakyat untuk belajar lebih dalam lagi tentang demokrasi. 

"Sangat senang, karena bisa secara langsung mengetahui tentang bagaimana proses demokrasi dari awal pemilihan sampai bisa menjadi wakil rakyat di DPRD Blora," ucapnya, Kamis (12/10). 

Anggota Komisi D DPRD Blora, Achlif Nugroho mengatakan kedatangan para pelajar di DPRD dalam rangka pelaksanaan kurikulum merdeka.

"Sesuai judul pelaksanaan projek penguatan profil pelajar Pancasila, dalam kurikulum merdeka siswa diarahkan aktif terhadap lingkungannya, lha ini salah satunya pengenalan lingkungan di DPRD Kabupaten Blora," jelasnya. 

Saat ini siswa SMP N 1 Blora akan ada pemilihan ketua OSIS sehingga ingin tahu berdemokrasi dengan baik. 

"Kita memberikan edukasi tentang hak demokrasi, dan hak sepenuhnya untuk memilih dan dipilih dmikembalikan kepada mereka semua," ungkapnya. 

Dia menjelaskan, kapasitas ruang DPRD Blora tak mampu menampung lebih dari 300 pelajar akhirnya hanya perwakilan.

"Dari perwakilan yang hadir 102 siswa totalnya. Komisi D juga ada kelas inspirasi, yakni kita datang ke sekolah dan memberikan edukasi dan motivasi untuk siswa," bebernya. 

Menurutnya, kegiatan hal seperti ini bukan hanya untuk kalangan pelajar menengah pertama melainkan juga berlaku untuk semua sekolah di Kabupaten Blora.

"Kemarin hari Selasa ada RA yang datang kesini, pada intinya konteksnya sama untuk kegiatan kurikulum merdeka itu. RA itu sama dengan TK," tandasnya.

Untuk itu, pihaknya juga mengimbau kepada sekolah agar tak takut untuk datang ke DPRD Blora.

"Nggak usah takut, bersurat saja, bersurat ke ketua DPRD akan melaksanakan kegiatan seperti ini, jumlahnya berapa nanti pasti akan kita laksanakan. Dan, komisi D selama ini welcome dan dengan tangan terbuka," pungkasnya.