RT Smart Polrestabes Semarang Diapresiasi

Kakorbinmas Mabes Polri Irjen Pol Hary Sudwijanto mengapresiasi inovasi RW/RT Smart berbasis digital dibentuk Polrestabes Semarang.


"RT Smart yang dirilis tadi sangat luar biasa. Saya sangat mengapresiasi. Saya berharap ini akan terus bergulir, bisa role model di tempat tempat lain. Ketika satu RT ini smart, RW Smart, Kelurahan Smart, tentunya ini akan menjadi investasi keamanan yang luar biasa. Kalau Kota Semarang aman, otomatis, Pembangunan akan berjalan dengan baik,” ungkap Kakorbinmas Mabes Polri Peninjauan dan Asistensi Program Polisi RW di Kelurahan Sampangan, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Selasa (8/8).

Sementara itu, terkait program Polisi RW, Hary menyebut di Jawa Tengah sudah berjalan baik.

“Saya sudah tinjau dan menanyakan melalui zoom kepada beberapa polisi RW dari jajaran Polda Jawa Tengah. Saya apresiasi Kapolda Jawa Tengah bagaimana dia sudah menjabarkan dan mengimplementasikan kebijakan pimpinan untuk melaksanakan tugas preemtif dimana mengedepankan Polisi RW. Tujuannya untuk mengidentifikasi permasalahan sedini mungkin. Setelah diidentifikasi, kita carikan solusi terbaik dari setiap permasalahan tersebut,” kata Hary.

Selain itu, Irjen Hary mengatakan, kehadiran Polisi RW sudah diterima di masyarakat.

“Tadi saya juga sudah menanyakan secara langsung pendapat serta masukan dari Masyarakat terkait Polisi RW, dan ternyata kehadiran Polisi RW ini sudah diterima dan warga dapat secara langsung menyampaikan keluhan dan permasalahannya kepada kepolisian,” tambah Hary.

Di sisi lain, Aplikasi Libas diciptakan Polrestabes Semarang, menambah daya cepat respon pihak kepolisian dalam melayani dan membantu masyarakat.

Tercatat, Polisi RW di Jawa Tengah mencapai 18.488 personel. Para Polisi RW ini diharapkan dapat berperan mencegah polarisasi di kalangan masyarakat khususnya menjelang Pemilu 2024.