Shopping Center Johar Siap Ditempati Pedagang

Shopping Center Johar (SCJ) sudah siap ditempati oleh para pedagang Johar sesuai dengan hasil undian dan zonasi yang telah ditetapkan.


Kepala Dinas Perdagangan Kota Semarang, Nurkholis mengatakan renovasi yang dilakukan oleh Dinas Penataan Ruang (Distaru) pada lantai 3 dan 4 sudah selesai dan siap untuk diisi oleh para pedagang sesuai dengan hasil pengundian yang telah dilakukan beberapa waktu lalu.

Pihaknya mendorong kepada para pedagang yang sudah mendapatkan undian untuk bisa segera menempati lapak di SCJ. Ia menyebut lapak yang ada di SCJ berupa los, kios dan dasaran terbuka. Sementara untuk lantai 1 dan 2, menurutnya baru akan selesai kontraknya pada pertengahan tahun ini.

“Kami mendorong pedagang bisa segera menempati SCJ. Mereka memang ada komunitasnya, bisanya mereka minta pindah bersama-sama dan kalau bisa secepatnya,” kata Nurkholis, Rabu (1/3).

Ia menyampaikan memang belum semua pedagang yang mendaftar mengikuti pengundian sehingga memang masih ada lapak-lapak yang belum terisi. Nantinya pedagang yang masuk ke SCJ juga tetap berdasar pada zonasi yakni konveksi, aksesori dan kuliner.

Sementara itu, Kepala Dinas Penataan Ruang (Distaru) Kota Semarang, M. Irwansyah mengatakan untuk Sarpras seperti eskalator dan lift disebutnya sudah bisa dioperasionalkan.

“Lantai 3-5 sudah siap tinggal Disdag saja memasukan pedagang. Eskalator sudah jalan, lift 1 juga sudah operasional,” kata Irwansyah.

Pihaknya juga menyebut pada tahun ini akan melakukan perbaikan atau rehab SCJ di lantai 1 dan 2 jika sudha resmi diserahkan kepada Pemkot Semarang.

“Lantai 1 dan 2 tahun ini selesai sewanya. Nanti setelah diserahkan ke Pemkot akan kita lakukan rehab,” tandasnya.