Surat suara DPRD Kabupaten belum datang ke KPU Batang hingga saat ini. Padahal, surat suara Pemilihan Presiden, DPD RI, DPR RI serta DPRD Jateng sudah datang.
- Tak Netral di Pilkada, ASN di Batang Terancam Pidana
- Telan Anggaran 50 Miliar, Dewan Minta Jalan Jangli - Undip Dikaji Ulang Sebelum Dilanjutkan Pembangunannya
- Dirikan Posko Pemenangan Prabowo-Gibran di Solo, G-Nesia Siap Raup Suara Maksimal
Baca Juga
"Kami masih menanti kabar dari penyedia surat suara," kata Ketua KPU Batang, Susanto Waluyo, Selasa (9/1).
Menurutnya, kekurangan itu tidak berpengaruh pada proses selanjutnya. Surat suara Pilpres, DPD RI, DPR RI, dan DPRD Jateng sudah siap. Jumlah surat suara lebih 2 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) di setiap TPS.
DPT saat ini ada 619.689 orang. Sedangkan surat suara per pemilihan ada 633.361.
"Surat suara yang belum datang tidak mengganggu sortir dan pelipatan. Kami sortir surat suara secara terpisah," jelasnya.
Sortir dan pelipatan akan dimulai 13 Januari 2024. KPU akan memilah surat suara yang rusak atau tidak.
"Yang rusak, seperti sobek atau cetakannya buruk, akan kami bakar H-1 pencoblosan. Termasukjika ada surat suara yang kelebihan," tuturnya.
- KPU Kota Pekalongan Tetapkan DPSHP Pilkada 2024 Capai 232.064 Pemilih
- KPU Sukoharjo Gelar Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2024
- KPU Wonogiri Akan Klarifikasi Kepada Partai Politik Mengenai Caleg DPRD Terpilih