Seiring booming berkebun di rumah saja, hampers tanaman pun menjadi pilihan dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
- GIIAS Semarang 2024 Resmi Dibuka
- Hotel Dafam Semarang Usung Buka Puasa Jadi Berkah
- Meracik Kopi Menjadi Mocktail
Baca Juga
Seiring booming berkebun di rumah saja, hampers tanaman pun menjadi pilihan dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Pemilik Rimbun Plan Shop, Mar'atush Sholihah mengatakan, permintaan hampers tahun ini lebih banyak dibandingkan tahun kemarin, karena sudah mulai aktif di media sosial.
"Tahun ini lebih banyak permintaan dari personal hingga coorporate, memang media sosail sangat membantu," kata Lia Rabu, (12/5), sapaan akrabnya.
Menurut perempuan berusia 32 tahun ini saat ini yang menjadi primadona adalah Aglonema, Monstera, dan Calathea.
"Di Rimbun tersedia semua macam tanaman mulai dari tanaman indoor, outdoor, semi indoor dan lainnya," tambah Lia.
Lia mengemas tanaman menggunakan tas anyaman sebagai media hantaran. Kesan vintage namun chic dengan kilauan daun yang tumbuh subur. Harga yang dipatok mulai Rp95 ribu sudah disertai kartu ucapan dan siap diantarkan ke relasi/ keluarga yang dituju.
- Dafam Hotel Management Semakin Memperkuat Bisnis Usaha di Bali
- Okupansi Hotel di Salatiga Meningkat Lebih 50 Persen
- Shopee Hadirkan Promo Fashion di Shopee 3.3