Tolak UU Cipta Kerja, Ribuan Mahasiswa Dan Warga Demo Di Pertigaan Tugu Kartasura

Ribuan mahasiswa dan masyarakat berbaur memenuhi simpang Tugu Kartasura, melakukan aksi demo menolak UU Cipta Karya, Rabu (8/10).


Ribuan mahasiswa dan masyarakat berbaur memenuhi simpang Tugu Kartasura, melakukan aksi demo menolak UU Cipta Karya, Rabu (8/10).

Aksi dimulai sekira pukul 15.00 wib, dibawah guyuran hujan deras. Sejumlah peserta aksi dari berbagai elemen bergerak dari berbagai penjuru menuju titik kumpul Tugu Kartasura.

Para orator menyerukan menuntut pembatalan UU Cipta Karya atau Omnibus Law, karena mereka menilai telah mencederai dan menyengsarakan rakyat.

Bahkan salah satu orator menagih janji Presiden Jokowi yang diawal jabatannya menyatakan akan menyejahterakan buruh.

Tak kalah banyak aparat kepolisian dari Polres Sukoharjo, dibackup Polres Karanganyar dan Polres Boyolali dan Brimob nampak berjaga.

Dengan ribuan massa yang berkumpul di Tugu Kartasura, arus lalu lintas otomatis dialihkan. Dari Semarang - Boyolali menuju Solo dialihkan dari simpang Ngasem.

Dari arah Jogja - Klaten ke Solo dialihkan lewat simpang Pakis. Dan dari arah Solo menuju Jogja - Semarang dialihkan ke Colomadu dan Gatak.

Sampai berita ini diturunkan, aksi masih berlangsung. Bahkan massa pendemo yang sebelumnya orasi di depan Kantor Pemkab Sukoharjo ikut meringsek ke Tugu Kartasura.