UKSW Jalin Kerjasama dengan KOPI untuk Skema Riset Dibidang TI

Dapat digunakan sebagai pintu masuk kegiatan magang dan eksplorasi maupun skema riset di bidang teknologi dan informasi, Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) menjalin kerja sama dengan PT IKKAT Inovasi Teknologi dan Koperasi Online Pintar Indonesia (KOPI).


Wujud kerja sama pendampingan dan Inkubasi pembentukan Koperasi ditandai dengan melakukan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS).

Turut hadir dalam pertemuan ini, Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi dan Kewirausahaan (RIK) Prof. Dr. Ir. Eko Sediyono, M.Kom., Direktur Direktorat Kerja Sama Dian Toar Getroidester Sumakul, S.Pd, M.A., Direktur Direktorat Infrastruktur dan Digitalisasi Dr. Johan Jimmy Carter Tambotoh, S.E., M.Si., serta pimpinan fakultas.

Sementara itu, turut hadir dari pihak STT IKKAT Inovasi Teknologi Chief Technical Officer (CTO) Agung Coriandri.

Bertempat di ruang VIP Balairung Universitas, dilakukan oleh Rektor UKSW Prof. Dr. Intiyas Utami, S.E., M.Si., Ak., dan Chief Operating Officer (COO) PT IKKAT Erhan Santosa.

Sementara itu, penandatanganan PKS ditandatangani oleh Wakil Rektor Bidang Keuangan, Infrastruktur dan Perencanaan (KIP) Priyo Hari Adi, S.E., M.Si., Ph.D., Ak., dan Erhan Santosa.

Rektor Intiyas mengungkapkan terima kasih atas kunjungan kerja sama oleh PT IKKAT Inovasi Teknologi.

Menyampaikan apresiasinya, Rektor Intiyas menuturkan bahwa PT IKKAT Inovasi Teknologi membuka ruang untuk menyambungkan fintech dengan sistem informasi akademik di UKSW. 

"Adanya kerja sama ini, diharapkan transaksi menggunakan platform dan close loop financial system bisa terjadi," kata Intiyas, usai penandatanganan, Selasa (25/7).

Ia menyebut bahwa kerja sama ini dapat dilakukan dengan fakultas-fakultas yang ada di UKSW.

Sementara itu, dalam MoU tertuang ruang lingkup kerja sama ini yang mencakup pelayanan administrasi pembayaran jasa kegiatan pendidikan, pelayanan administrasi pembayaran kegiatan ekonomi yang terjadi dalam kampus, serta pelayanan administrasi keanggotaan pada cabang usaha koperasi kampus, dan lainnya.

Lebih lanjut, salah satu bentuk kerja sama yang disepakati kedua belah pihak adalah menyelenggarakan integrasi antara aplikasi yang disediakan PT IKKAT Inovasi Teknologi dengan Sistem Informasi Akademik Satya Wacana (SIASAT). 

"Kita akan menyambungkan sistem akademik dengan digitalisasi fintech," tandas Rektor Intiyas.

Di sisi lain, Erhan Santosa turut mengungkapkan ucapan terima kasihnya atas kesempatan kerja sama yang terjalin. 

Erhan Santosa berharap kerja sama ini akan berguna dan bermanfaat bagi kedua belah pihak. 

"Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan UKSW kepada PT IKKAT Inovasi Teknologi," ungkap Erhan.

Dalam kesempatan yang sama, Chief Marketing Officer Business Development L. Djarot Judyantoko menuturkan bahwa PT IKKAT Inovasi Teknologi yang juga bergerak di bidang IT development untuk mengelola koperasi, menyambut baik kerja sama di dunia pendidikan khususnya dengan UKSW.

Ia mengaku sangat excited bisa masuk di dunia kampus.

"Ini akan menyambungkan koperasi kepada generasi selanjutnya melalui dunia pendidikan. UKSW dapat mengelola bisnis usahanya, dan kami menyediakan platformnya," aku Djarot.