Enam partai pendukung petahana Joko Widodo sudah sepakat
pada satu nama yang akan diusung sebagai calon wakil presiden
(cawapres).
- KPU Kabupaten Magelang Siap Rekrut 3.810 Calon Pantarlih Pilkada 2024
- Gelar Muskercab, DPC PPP Rembang Solid Dukung Lutfi-Yassin dan Vivit -Uman
- Bupati Dico Masuk 40 Besar Tokoh Berpengaruh Versi Fortune Indonesia
Baca Juga
Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto menjelaskan, pertemuan di Istana Bogor, Senin (23/7) malam, telah menyepakati partai koalisi solid mendukung Jokowi dan bulat mendukung satu nama yang akan diusung sebagai cawapres.
"Tadi kita bahas untuk kesepakatan bulat untuk cawapres," ujarnya usai pertemuan yang digelar Jokowi bersama dirinya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Nasdem Surya Paloh, Ketum PPP Romahurmuziy, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, dan Ketum Hanura Oesman Sapta Odang.
Airlangga enggan menyebut nama cawapres yang disepakati tersebut. Kata dia, ada kesepakatan di antara partai koalisi untuk menyerahkan pengumuman itu kepada Jokowi.
"Semua sudah
menyepakati bahwa mekanismenya diserahkan kepada presiden. Nanti Pak
Presiden akan sampaikan. Jadi semua sudah sepakat. Yang jelas sudah
bulat," tukas Menteri Perindustrian itu.
- Relawan Santri Dukung Ganjar Bagikan Takjil Sekaligus Sosialisasikan Sosok Ganjar Pranowo
- Kaesang Minta PSI All-Out Dukung Ilyas-Tri Haryadi Di Karanganyar
- Sudaryono Harga Mati, Jawara dan Srikandi Kudus Deklarasikan Mas Dar Cagub Jateng