- KPU Kota Tegal Tetapkan Burung Jalak Suren Jadi Maskot Pilwakot 2024
- Sopir Ojek Online Tuntut Kenaikan Tarif Bawah
- Solidaritas Tanpa Batas 10.000 Paket Sembako Dibagikan Pada Event Solo Berbagi Selamanya
Baca Juga
Kabupaten Grobogan alokasi pupuk bersubsidi tertinggi di Jawa Tengah pada tahun 2024 lantaran memiliki daratan terluas di Jawa Tengah.
Di tahun ini, Grobogan mendapatkan alokasi pupuk Urea sebanyak 44.622.078 kilogram, sementara jenis NPK mendapat 26.330.995 kilogram. Di urutan kedua adalah Blora, mendapat Urea sebanyak 38.213.889 dan NPK sebanyak 22.574.197 kilogram.
Sementara untuk urutan ketiga adalah Kabupaten Brebes dengan Urea sebanyak 25.542.510 kilogram dan NPK sebanyak 14.950.005 kilogram.
Meski Grobogan mendapatkan alokasi pupuk subsidi tertinggi se Jawa Tengah namun angka tersebut lebih rendah dibanding pada tahun sebelumnya.
Di tahun 2023 Grobogan mendapat dropping pupuk sebanyak 85.000 ton jenis urea dan 29.933 ton NPK. Sementara di tahun 2022 Kabupaten Grobogan mendapatkan pupuk subsidi Urea sebesar 68.505 ton dan NPK 40.000 ton.
Dari grafik tersebut alokasi pupuk di Grobogan terlihat fluktuatif, urea mengalami kenaikan di tahun 2023 namun NPK alami peningkatan. Sementara di tahun 2024 keduanya mengalami penurunan drastis.
Terpisah, Kepala Dispertan Kabupaten Grobogan, Sunanto mengatakan, rendahnya alokasi pupuk bersubsidi di tahun 2024 karena keterbatasan anggaran pemerintah.
"Setelah April, akan ada alokasi tambahan untuk subsidi pupuk," ujarnya, Jumat (26/1) sore.
- Vaksin Presisi di Polres Kebumen Menjadi Solusi Warga
- Pelaku Aksi Vandalisme di Kota Semarang Dibawa ke RSJ
- Wonogiri Bakal Bangun PLTS Senilai Rp1 Triliun