Avani Ecopark, Hunian Ramah Lingkungan Di Timur Kota Semarang

Avani Ecopark adalah produk perumahan terbaru dari PT Kekancan Mukti, developer tertua di Semarang. Kali ini meluncurkan perumahan dengan konsep ramah lingkungan atau Ecopark.


Avani Ecopark adalah produk perumahan terbaru dari PT Kekancan Mukti, developer tertua di Semarang. Kali ini meluncurkan perumahan dengan konsep ramah lingkungan atau Ecopark.

Rizky Agung Widodo, Marketing Communication PT Kekancan Mukti menjelaskan, Avani Ecopark dikonsep dan didevelop langsung oleh PT Kekancan Mukti. Bahkan penjualannya dilakukan secara eksklusif.

Avani Ecopark dibagi atas 3 tahap. Tahap pertama ini telah disiapkan 82 unit. Dari unit tersebut sudah laku terjual sebanyak 26 unit saat pre launching selama 1 bulan.

"Kami buka sebelum soft launching atau pre launchingnya selama 1 bulan itu sudah terjual sebanyak 26 unit dan target kami sampe pertengahan Oktober bisa capai sampai 50unit," jelas Rizky saat ditemui di acara Soft launching Avani Ecopark di Grand Edge Hotel, Sabtu (26/9/2020).

Avani Ecopark memang memiliki target pasar menengah keatas, karena fasilitas yang ditawarkan juga cukup berkelas. Selain memiliki one gate system, private club house, fasilitas ecogreen dengan mendapatkan pohon soka dan pucuk merah disetiap rumahpun juga diberikan.

"Diluar itu kami juga ada konsep sosial kerjasama dengan petra maupun dengan yayasan sosial raharja, jadi yang kami jual ketika Anda tinggal di Avani berarti Anda sudah berkontribusi untuk masyarakat atau Anda beramal cukup dengan sampah Anda yang kami kelola itu sudah menghasilkan amal dan sosial," jelas Rizky.

Menyoal harga jual, Rizky mengungkap harga jual per unitnya mulai dari Rp500 juta, dengan 3 tipe yakni type 45, type 70 dan type 90.

Segmentasi yang ditawarkan memang untuk menengah keatas, karena diakuinya, di kawasan sekitar Jalan Majapahit hingga Simpang Lima belum ada konsep perumahan serupa.

"Harga di kami sudah NET jadi kami tidak jualan eceran, jadi harga sudah termasuk PPB, BPHTB, AJB, kemudian penyambungan daya, air itu sudah termasuk semua," imbuhnya.

Bekerjasama dengan arsitektur terkemuka, Avani Ecopark memilki model rumah Jengki yang cukup populer ditahun 80an. Memilki konsep rumah hunian tropis dan kontemporer, disinyalir merupakan konsep hunian baru yang ada di Kota Semarang.