Bhabinkamtibmas Polres Salatiga Jalani Rapid Test

Personil Bhabinkamtibmas jajaran Polres Salatiga menjalani rapid test di Klinik Bhayangkara Polres Salatiga, Rabu (10/6).


Sekitar 23 Personil Bhabinkamtibmas Polres Salatiga diawasi langsung Paurkes Polres Salatiga Iptu Mulyadi AMk didampingi dr Andrian Pratama.

Menurut Kapolres Salatiga AKBP Rahmad Hidayat SS mengatakan, Babinkantibmas merupakan ujung tombak atau garda terdepan Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

"Dan di tengah pandemi Covid-19 yang saat ini masih terus terjadi penularan mereka menjadi personil Polri yang paling rawan terpapar Covid-19. Untuk mengantisipasi hal tersebut seluruh personil Bhabinkamtibmas mengikuti rapid test," kata Kapolres AKBP Rahmat Hidayat.

Rapid Test ini, diakuinya, dilaksanakan untuk meningkatkan moril para personil yang senantiasa bertugas di lapangan dan dekat dengan masyarakat banyak dari berbagai kalangan dan latar belakang.

"Apabila nantinya sarana dan prasarana Rapid Test terpenuhi, direncanakan seluruh personil Polri Polres Salatiga akan dilakukan rapid test," tutup AKBP Rahmad Hidayat SS.

Paurkes Polres Salatiga Iptu Mulyadi menambahkan, dari rapid test terhadap 23 personil Bhabinkamtibmas hasilnya dinyatakan seluruhnya non reaktif.