Bocah 12 tahun, Muh Bintang warga Desa Tambaksari RT 03/02 Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal akhirnya ditemukan, Minggu (14/8).
- Pimpinan Tertinggi Gereja Ortodoks Yunani Berkunjung ke Solo, Kagumi Toleransi Indonesia
- Dapur Rumah Terbakar Gara-gara Masak Air
- Kapolres Boyolali Akan Dimakamkan di Depok
Baca Juga
Sebelumnya, Binatang hanyut di aliran sungai kali Kutho Sabtu (13/08/22) . Pukul 09.30 WIB berhasil ditemukan tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia.
Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto mengungkapkan, pencarian dibagi menjadi 3 Search Rescue Unit (SRU).
"SRU 1 melaksanakan pencarian dengan metode susur sungai dari tempat kejadian sampai bendung kedungasem, SRU 2 melaksanakan pencarian dari bendungan kedungasem hingga jembatan Kutho dan SRU 3 melaksankan pencarian dengan perahu karet," kata Heru Suhartanto.
Dan tepat pukul 09.30 WIB, tim SAR gabungan berhasil menemukan korban di Dukuh Sipring Desa Kutosari Kecamatan Gringsing Kabupaten Batang dalam keadaan meninggal dunia.
Ia menyebutp, jarak dari tempat ditemukan dengan kejadian kurang lebih 1,5 KM.
"selanjutnya korban dibawa ke rumah duka," imbuhnya
Sebelumnya, Tim SAR temukan menerima laporan Sabtu (13/08) seorang bocah 12 Tahun hanyut di sungai Kotho di daerah Dusun Kluwung Desa Tedunan Kecamatan Gringsing.
Bintang datang bersama 3 temannya main di aliran. Setelah main hendak pulang melewati Daearh Aliran Sungai (DAS) Kutho survivor terpeleset terbawa arus.
Dua orang temen korban berusaha menolong namun tidak tertolong, akhirnya Bintang hanyut tenggelam.
"Dengan ditemukannya korban maka operasi SAR dinyatkan selesai dan tim SAR gabungan kembali kesatuannya masing- masing" tutupnya.
- Dua Pemotor Luka Serius dalam Tabrakan Sepeda Motor di Bukateja Purbalingga
- Polisi Selidiki Dugaan Bunuh Diri Mahasiswi Program Spesialis Anestesi Undip
- 2 Suporter Persipur Bentrok, IGD RS Yakum Jadi Sasaran Perusakan