Mohammad Yamin, akrab disapa Bung Yamin, seorang tokoh pemuda dari Tegal, mendorong generasi muda untuk bergabung dalam upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
- Dua Pekan Razia, Satlantas Polres Demak Sita 397 Knalpot Brong
- Polres Sukoharjo Serahkan Bantuan Sosial untuk 70 Keluarga Tahanan
- 4.200 Warga Batang Terima Vaksin Dosis I
Baca Juga
Menurut Bung Yamin, peran pemuda memiliki dampak sangat signifikan dalam memberdayakan masyarakat menuju kesuksesan dan kemajuan berkelanjutan.
"Dengan mengusung nilai-nilai inovasi, inklusi, partisipasi, dan pembentukan sikap positif, pemuda memiliki kapasitas untuk menciptakan masyarakat yang lebih maju dan berkelanjutan, yang pada gilirannya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujar Bung Yamin, Minggu (11/2).
Bung Yamin menyatakan komitmen turut serta dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di kalangan nelayan dan petani di wilayah Tegal dan Brebes.
Dia berharap, hasil panen melimpah, para petani akan mendapatkan keuntungan lebih besar. Sementara nelayan dapat menjual tangkapan ikan mereka dengan nilai lebih tinggi.
"Dengan melihat potensi tanah yang subur dan luas, saya percaya bahwa para petani di Tegal dan Brebes memiliki peluang besar untuk meningkatkan taraf hidup mereka menuju kesejahteraan. Saya juga merasa bertanggung jawab untuk mendukung para nelayan dan mengembangkan sektor perikanan agar masyarakat pesisir dapat mempertahankan gaya hidup mereka dan meneruskan tradisi leluhur dalam memancing dan membudidayakan ikan untuk kesejahteraan yang berkelanjutan," tambah putra dari mantan Menteri Keuangan era Presiden Soeharto, Fuad Bawazier, ini.
Ia juga menunjukkan kepeduliannya terhadap kesejahteraan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Dia menyoroti kurangnya inovasi produk sebagai tantangan utama yang dihadapi UMKM dalam menghadapi persaingan bisnis yang semakin ketat.
"Kurangnya inovasi dalam produk sering menjadi akar permasalahan UMKM, dimana mereka cenderung mengalami stagnasi kreativitas dan kesulitan menyesuaikan diri dengan tren pasar. Untuk mengatasi hal ini, penting bagi kita untuk mendorong para pelaku UMKM agar lebih berinovasi," jelasnya.
Selain itu, kata dia, pendampingan tepat juga diperlukan untuk mendukung perkembangan UMKM.
“Pendampingan yang berkualitas dengan evaluasi yang teratur dapat membantu mengurangi tingkat kegagalan usaha," tambahnya.
Mengenai tingginya angka pengangguran, Bung Yamin, yang memiliki gelar Master of Science dari Amerika Serikat, menegaskan bahwa ini merupakan masalah yang harus segera ditangani karena dapat menimbulkan dampak sosial serius.
"Sebagian besar pengangguran adalah kaum muda yang memiliki potensi produktif. Dengan manajemen yang baik, penanganan masalah ini dapat memberikan dampak positif yang luas terhadap perekonomian," ujarnya.
"Ilmu dan keterampilan adalah kunci untuk membuka peluang kerja bagi generasi muda ini. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memberikan pelatihan keterampilan sesuai dengan minat mereka, sehingga mereka dapat membangun usaha sendiri dan menjadi agen perubahan yang produktif dalam masyarakat," pungkasnya.
Dengan semangat dan komitmen Bung Yamin, diharapkan generasi muda Tegal akan semakin aktif dan berperan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan.
- Atasi Kekeringan, DPD Golkar Blora Droping 500.000 Liter Air Bersih
- Kapolres Sukoharjo Ajak Generasi Muda Bijak Bermedia Sosial
- Sisir Pool Bus dan Terminal, Satlantas Sukoharjo Sosialisasi Aplikasi PeduliLindungi