Deklarasi Damai Pilgub Jawa Tengah 2024

Deklarasi Damai Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024 Digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah, Selasa (24/09). Dicky A Wijaya/RMOLJawaTengah
Deklarasi Damai Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024 Digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah, Selasa (24/09). Dicky A Wijaya/RMOLJawaTengah

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah gelar deklarasi damai calon gubernur dan wakil gubernur dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024, Selasa (24/09). 


Dua pasang calon gubernur dan wakil gubernur Andika Perkasa-Hendrar Prihadi serta Ahmad Luthfi-Taj Yasin hadir mendeklarasikan akan siap menghadapi seluruh tahapan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2024 dengan damai. 

Para pendukung dua paslon Cagub dan Cawagub ini juga turut memeriahkan deklarasi damai. 

Dua paslon Andika-Hendi dan Luthfi-Taj Yasin sepakat melaksanakan Pilkada Jawa Tengah 2024 secara damai ditandai penandatanganan deklarasi di atas prasasti dari masing-masing calon.

Deklarasi dari dua calon ini disaksikan para pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jawa Tengah, utamanya hadir Pj Gubernur Nana Sudjana bersama Kapolda Jawa Tengah dan Pangdam IV Diponegoro. 

Ketua KPU Jawa Tengah, Handi Tri Ujiono, saat mengajak dua paslon deklarasikan Pilkada Jawa Tengah 2024 damai menyampaikan, deklarasi pasangan calon menjadi komitmen menciptakan Pilgub Jawa Tengah 2024 damai dan sesuai azaz Pemilihan Umum (Pemilu). 

"Deklarasi damai tepat satu hari jelang kampanye Pilkada Serentak 2024. Kegiatan deklarasi ini adalah momen penting bagi warga Jawa Tengah. Agar peserta pemilihan komitmen dan meneguhkan niat dan sikap untuk bersama-sama berkolaborasi melaksanakan Pilgub Jateng sesuai dengan azaz Pemilu Luber dan Jurdil dan bertekad menciptakan Pilgub Jawa Tengah 2024 damai dan kondusif," kata Handi.

Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 damai dan dapat berjalan lancar. 

"Kami mendukung pelaksanaan Pilgub Jawa Tengah 2024 damai dan dapat berjalan semestinya. Kita bersama-sama baik penyelenggara KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Tengah serta di kabupaten dan kota juga harus waspada dan melihat potensi-potensi kerawanan agar tidak mengarah ke konflik dan terjadinya gesekan-gesekan," ucap Nana. 

Nana juga yakin masyarakat Jawa Tengah rukun dan bersatu dalam menjaga Pilkada damai. 

"Saya yakin masyarakat Jawa Tengah cerdas dan tidak mudah diprovokasi. Mari, kita laksanakan Pilkada ini sesuai tagline Luwih Becik dan Luwih Nyenengke," harap Pj Gubernur Nana Sudjana.