Dinas Pendidikan Kota Semarang akan meningkatkan kompetensi serta profesionalisme guru dan tenaga pendidik untuk mewujudkan konsep merdeka belajar.
- Lima Siswa SMA Negeri 3 Kota Semarang Raih Lima Medali Di OSN 2018
- Pastor Yulius Yasinto Raih Gelar Doktor ke-73 Prodi Doktor Studi Pembangunan di UKSWL
- Jadi Dosen Tamu, Sekda Batang Tanamkan Pendidikan Antikorupsi
Baca Juga
Dinas Pendidikan Kota Semarang akan meningkatkan kompetensi serta profesionalisme guru dan tenaga pendidik untuk mewujudkan konsep merdeka belajar.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Gunawan Saptogiri mengatakan, konsep merdeka belajar, masing-masing sekolah di Semarang bisa memasukkan muatan lokal untuk penguatan karakter prestasi.
"Jika kita mau maju pesat ya kita bisa cepat, tentunya sesuai dengan tagline pak wali bergerak bersama. Disini kita harus bergerak bersama antara orang tua, peserta didik, guru, kepala sekolah, komite sekolah, paguyuban semua harus bareng-bareng memajukan mutu pendidikan yang ada di Kota Semarang dengan konsep merdeka belajar ini," ucap Gunawan, Selasa (30/3).
Dia menambahkan, untuk mewujudkan merdeka belajar dengan cepat seperti mengadakan workshop, seminar, pelatihan dan bimtek.
"Baru-baru ini kita adakan bimtek learning management system, yakni sebuah aplikasi perangkat lunak untuk mempermudah pembelajaran dan kita ajarkan pada semua guru, artinya kita harus lari cepat dan guru-guru kita yang awalnya terseok-seok setelah tiga bulan ini sudah bisa lari cepat. Dengan Bimtek tersebut maka proses daring ini tidak memberatkan peserta didik, materi bisa menyenangkan dan ini akan kita kembangkan terus di masa PTM nantinya," tuturnya.
Gunawan juga mengatakan, saat ini guru dan tendik dituntut lebih kreatif dalam memberikan pelajaran pada peserta didik. Sehingga peserta didik bisa merasa nyaman saat belajar.
"Saat ini guru dituntut meningkatkan kompetensi dan profesionalisme dengan melakukan inovasi-inovasi dengan cara jika ada murid tidak bisa PTM ya daring, jika daring sulit ya visitasi atau datang ke rumah," pungkasnya.
- Pelajar MAN Batang Bergantian Aktivasi Identitas Kependudukan Digital
- DPD Geram Jawa Tengah Ajak Pelajar SMAN 1 Semarang Jauhi Narkoba
- Ini Syarat dan Cara Mendaftar Jadi Dapur Mitra Program MBG