Keraguan Ketua DPP Gerindra Habiburokhman atas arah dukungan calon gubernur Jawa Tengah usungan Gerindra, Sudirman Said di Pilpres 2019 akhirnya terjawab.
- Minta Munas Dipercepat, Rapimda I Hanura Salatiga Ajukan H. Oesman Sapta Kembali Sebagai Ketum Hanura
- Pendaftaran Pasangan Capres, KPU Beri Kursi Khusus Ketum Parpol
- Ombudsman Jateng Soroti Pembebasan Lahan Proyek Bendungan Bener
Baca Juga
Habiburokhman mengaku sudah mendapat klarifikasi dari orang dekat Sudirman Said. Dalam klarifikasi itu, Sudirman Said menyatakan komitmen dalam mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2019.
"Ya saya kemarin ada tweet soal Sudirman Said. Nah, orang beliau telepon, Pak Sudirman komit dukung pasangan capres dan cawapres yang diusung koalisi," ujarnya kepada wartawan di Menteng, Jakarta seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL
Atas klarifikasi itu, Habiburokhman mengaku akan berkomitmen dalam memenangkan Sudirman Said.
"Jadi sudah tidak ada masalah. Saya sebagai pendukung Prabowo semakin yakin untuk all out mendukung," tandasnya.
Sebelumnya, Habiburokhman sempat menanyakan komitmen Sudirman Said yang bergeming ditanya mengenai dukungan pilpres saat debat kandidat.
Melalui Twitter, ia sempat meminta mantan Menteri ESDM itu untuk segera mengklarifikasi sikap itu.
- Blusukan di Pekalongan, Hendrar Prihadi Semangati Pedagang Hadapi Era Online
- AHY: Pembatasan Masa Jabatan Untuk Mencegah Kekuasaan Absolut
- Tim Hukum AMIN Jateng Temukan 502 Ribu DPT Bermasalah