Hanura Masih Buka Pendaftaran Caleg

Pendaftaran calon anggota legislatif untuk Pileg 2019 masih dibuka DPP Partai Hanura, meski partai besutan Oesman Sapta Odang (OSO) itu tengah dalam konflik internal.


Pengumuman pendaftaran masih dibuka ini tersebar dalam sebuah surat pengumuman yang ditandatangani OSO.

Dalam surat itu disebutkan bahwa Hanura masih membuka pendaftaran untuk caleg DPR RI, DPRD provinsi, maupun DPRD kabupaten/kota. Pendaftaran terbuka bagi kader Hanura maupun bagi masyarakat umum.

Pendaftaran bisa dilakukan di Kantor DPP Hanura di Gedung The City Tower lantai 18, Jalan MH Thamrin nomor 81 dengan kodepos 10310. Selain itu, juga bisa dilakukan di kantor-kantor sekretariat DPD provinsi dan DPC kabupaten/kota seluruh Indonesia.

Dalam pengumuman tersebut, ditegaskan bahwa pendaftaran ditutup pada tanggal 10 Juli untuk DPR RI, tanggal 12 Juli untuk DPRD provinsi dan tanggal 14 juli untuk DPRD kabupaten/kota.