Intensitas Hujan Meningkat, Satlantas Polres Demak Fokus Tiga Jalur Rawan Laka Lantas

Tiga jalur rawan kecelakaan lalu lintas menjadi fokus pengawasan Satlantas Polres Demak, seiring meningkatnya intensitas hujan beberapa hari terakhir.


Hal tersebut disampaikan Kasatlantas Polres Demak, AKP Fandy Setiawan, di ruang kerjanya, Rabu (27/10) siang. Kasatlantas mengatakan, ada tiga jalur rawan kecelakaan di Kabupaten Demak.

 

“Ada tiga jalur yang menjadi fokus Kami seiring meningkatnya intensitas hujan beberapa hari terakhir ini. Tiga jalur tersebut, yakni, Jalan Pantura Semarang – Demak, Jalan Pantura Demak – Kudus, dan Jalan raya Kuripan Kecamatan Karangawen atau Jalan Semarang – Purwodadi. Ketiga jalan itu rawan kecelakaan,” ujar Akp Fandy.

 

Selain licin, tiga jalan tersebut, kerap muncul genangan banjir yang disebabkan limpasan air hujan. Kasatlantas Demak menghimbau agar para pengendara lebih berhati hati dan waspada.

 

“Jangan sampai mengantuk. Kalau capek istirahat di spbu, rumah makan, atau masjid yang ada di pinggir jalan. Di Kabupaten Demak sendiri ada 14 rest area yang bisa dimanfaatkan untuk beristirahat,” tambah Kasatlantas.

 

Selain itu, terkait beberapa kejadian laka lantas yang terjadi pada saat turun hujan, Satlantas Polres Demak telah mengerahkan tim Quick Respon Penanganan Laka Lantas. Tim yang terdiri dari beberapa unsur, antara lain TNI, Polres Demak, PMI, Rumah Sakit Umum Daerah, Relawan, BPBD, serta Jasa Raharja ini bekerja sama dalam hal menangani laka lantas yang terjadi.