Jalur KA Jakarta-Surabaya Dipastikan KAI Segera Normal 

Perbaikan Jalur Rel Kereta Api Jakarta-Surabaya Pasca Banjir, Selasa (21/1), Dipastikan KAI Daop IV Semarang Segera Selesai Agar Pelayanan Dapat Kembali Normal. Istimewa
Perbaikan Jalur Rel Kereta Api Jakarta-Surabaya Pasca Banjir, Selasa (21/1), Dipastikan KAI Daop IV Semarang Segera Selesai Agar Pelayanan Dapat Kembali Normal. Istimewa

Semarang - Pascabanjir, Selasa (21/01) yang menyebabkan jalur kereta api Jakarta-Surabaya terputus tak dapat dilalui, Kereta Api Indonesia (KAI) Daop IV Semarang terus melakukan penanganan agar jalur segera normal. 


Perbaikan jalur rel rusak yang amblas dipercepat agar tidak menganggu perjalanan kereta api. Selama beberapa hari ini, kerusakan jalur mengakibatkan puluhan perjalanan kereta dari Jakarta ke Surabaya dan sebaliknya mesti dialihkan sementara. 

Di lokasi, KAI Daop IV Semarang menerjunkan kereta pengangkut material untuk mempercepat perbaikan. Para pekerja memperbaiki jalur amblas dengan material struktur agar rel aman ketika dilalui kereta. 

Hubungan Masyarakat (Humas) KAI Daerah Operasi (Daop) IV Semarang, Franoto Wibowo, menjelaskan, segera jalur dipastikan akan kembali normal bisa dilalui. 

"Kita pastikan segera agar perbaikan selesai dan jalur dapat normal," terang Franoto, Kamis (23/01). 

Imbas terganggunya pelayanan, saat ini KAI masih memberlakukan pengalihan rute perjalanan menghindari lokasi jalur rel terkena banjir.