PT KAI Masih Berlakukan Pengalihan Rute Dan Pembatalan

Berupaya Pelayanan Segera Normal
Selama Jalur Utama KA Jakarta-Surabaya Belum Normal, KAI Masih Melakukan Pengalihan Rute Dan Membatalkan Jadwal Perjalanan Kereta. Istimewa
Selama Jalur Utama KA Jakarta-Surabaya Belum Normal, KAI Masih Melakukan Pengalihan Rute Dan Membatalkan Jadwal Perjalanan Kereta. Istimewa

Semarang - Selama beberapa hari ini, pelayanan kereta api tujuan Jakarta-Surabaya atau sebaliknya, terganggu banjir di kawasan Gubug, Grobogan, Selasa (21/1). Akibat banjir, jalur utama itu tidak dapat dilalui karena amblas terkena terjangan derasnya banjir. 


Hubungan Masyarakat (Humas) KAI Daop IV Semarang Franoto Wibowo mengatakan bahwa selama belum normal, perjalanan kereta masih dialihkan sementara dan ada sebagian terpaksa dibatalkan karena hambatan tersebut. Secepatnya, lanjut Franoto, diharapkan pelayanan segera normal. 

"Atas pelayanan yang belum normal ini kami sampaikan permohonan maaf bagi pelanggan. Kami masih menerapkan pengalihan rute dan sebagian lainnya terpaksa dibatalkan karena kondisi belum memungkinkan," ucap Franoto, Kamis (23/01) malam. 

"Kita terus maksimalkan penanganan untuk perbaikan jalur rel terkena banjir. Sehingga, pelayanan kembali normal dan pengguna kereta nyaman dalam melakukan perjalanan tanpa ada kendala hambatan seperti saat ini selama terganggu banjir," ucap Franoto. 

Sampai Kamis (23/01), KAI mencatat, akibat terganggu kerusakan jalur diakibatkan banjir, 9 (sembilan) perjalanan kereta api terpaksa dibatalkan. Sementara, 29 jadwal perjalanan dialihkan ke jalur lain.