Kaesang Resmikan Pengurus DPD PSI Grobogan

Kaesang meresmikan pengurus DPD PSI Grobogan dengan melakukan pemotongan pita, Kamis, (10/10) siang. Rubadi/RMOLJateng.
Kaesang meresmikan pengurus DPD PSI Grobogan dengan melakukan pemotongan pita, Kamis, (10/10) siang. Rubadi/RMOLJateng.

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep resmikan pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) Grobogan periode 2024-2029.


Peresmian ditandai dengan pemotongan tumpeng dan pita di depan kantor DPD PSI Purwodadi Grobogan.

Ketua Umum PSI meminta seluruh anggota partai PSI mendukung pencalonan Hadi-Sugeng. Dengan pekikan teriakan dukungan terhadap calon nomor satu tersebut. 

"Kader PSI harus mendukung Hadi-Sugeng, Setujuh!," pekik Kaesang, (10/10) siang. 

Ia juga meminta, untuk kader PSI untuk memberikan dukungan penuh kepada Ahmad Luthfi dan Taj Yasin sebagai Gubernur Jawa Tengah. 

Dalam pemotongan pita, Kaesang ditemani Hadi-Sugeng, keduanya memegang tali sementara Kaesang memotong pita. 

Usai terpotong, tepuk tangan kader menyeruak, sebagai tanda resminya kepengurusan DPD PSI Grobogan. 

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng. Tumpeng pertama kali diberikan pada Bupati Grobogan Sri Sumarni dilanjutkan pemberian tumpeng pada Ketua DPD PSI Grobogan Sumarsono. 

Setelahnya, tumpeng diberikan kepada para calon bupati dan wakil bupati, Hadi-Sugeng sebagai bentuk dukungan penuh dari PSI. 

Usai peresmian pengurus DPD PSI, Kaesang bersama Hadi-Sugeng mendatangi pasar induk Purwodadi Grobogan, untuk berkomunikasi dengan para pedagang pasar.