Kapolres Wonogiri Bersama Forkopimda Gelar Rakor Persiapan Pemilu 2024

Pemkab Wonogiri menggelar rapat koordinasi (Rakor) Persiapan Pemilu 2024  Kabupaten Wonogiri di Pendopo Kabupaten Wonogiri. Selasa (6/2). RMOL Jateng
Pemkab Wonogiri menggelar rapat koordinasi (Rakor) Persiapan Pemilu 2024 Kabupaten Wonogiri di Pendopo Kabupaten Wonogiri. Selasa (6/2). RMOL Jateng

Pemerintah Kabupaten Wonogiri menggelar rapat koordinasi (rakor) persiapan Pemilu 2024 guna memastikan pelaksanaan berjalan aman dan baik.


Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Wonogiri, Satya Graha menyampaikan, pelaksanaan pemungutan suara semakin dekat tentunya membutuhkan peran serta semua pihak untuk keberhasilan pesta demokrasi tahun ini. 

"Di Kabupaten Wonogiri angka partisipasi pemilih pada pemilu 2019 sebanyak 73, 07 persen, untuk 2024 kita memiliki target partisipasi pemilih sebanyak 75 persen," kata dia di Pendopo Kabupaten Wonogiri, Selasa (6/2).

Ketua Bawaslu Wonogiri, Antonius Joko Wuryanto menyampaikan, saat ini Bawaslu fokus pada pengawasan, pencegahan dan penindakan.

"Pencegahan kita laksanakan dengan mengusun dan memetakan karawanan wilayah, serta mendorong terbentuknya pemantau pemilu, kita juga memiliki strategi dalam pengawasan tahapan penilu 2p24 diantaranya melaksanakan pengawasan melekat, dan juga mendirikan posko pengaduan masyarakat terkait pelanggaran pemilu 2024," ucapnya.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., dalam kesempatan yang sama menyampaikan tentang peran Polri dalam menyukseskan Pemilu 2024.

"Sesuai perintah Kapolri, sebagai aparatur negara, Polri, memiliki peran sangat penting dalam menjaga keamanan dalam gelaran Pemilu 2024, dimulai dari sebelum, saat dan sesudah pelaksanaan Pemilu," tukas dia.