Dewan Masjid Indonesia (DMI) Karanganyar bakal menggelar salat Istisqa meminta hujan akan digelar di Lapangan Raden Mas Said tepatnya di belakang gedung DPRD Karanganyar pada Selasa (10/10).
- Danramil Wanadadi: Jadi Prajurit TNI AD Gratis
- Durian Rembang Dari 21 Desa Siap Ikut Lomba
- Indonesia Siap Pimpin Transisi Energi Bersih dan Buktikan Komitmen Mitigasi Perubahan Iklim
Baca Juga
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Karanganyar, Hanif Hanani sampaikan, kondisi alam saat ini berimbas terjadinya banyak kebakaran.
"Kita berdoa kepada Allah, bagi umat muslim dengan salat Istisqa," jelasnya Senin (9/10).
Bertindak sebagai Imam dan Khatib Salat Istisqa, pengasuh Pondok Pesantren Isy Karima, Karangpandan, Karanganyar Ustadz Syihabuddin. Nantinya doa khusus akan dipanjatkan agar kemarau segera berganti dan hujan bisa segera turun.
"Diikuti masyarakat, juga para pelajar dari sekolah negeri dan swasta. Karena semakin banyak jamaah, doa akan mustajab.Semoga Allah Subhanahu wa Ta'ala mengabulkan doa kita dan segera memberikan air hujan," ujarnya.
Sebelumnya Bupati Karanganyar, Juliyatmono sebut kebakaran hutan Lawu hanya bisa diatasi oleh Sang Maha Pencipta dengan menurunkan hujan.
“Berdoa saja hujan. Sejak kecil saya disini. Hafal betul," tandasnya.
- Polisi Militer ‘Kejar’ Mantan Dewan Pengawas RSUD Salatiga Sebagai Saksi
- Mobil Box Terguling di Watugong, Semarang Arah Ungaran Macet
- Mulai H+1 Lebaran, Polda Jateng : Terjadi Peningkatan Arus di Tol Arah Yogyakarta