Ketua DPRD Demak Fachrudin Bisri Slamet memastikan keselamatan warga terdampak banjir bandang menerjang Perumahan Orion Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak.
- Ketua DPRD Demak Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Amalkan Ajaran Pancasila
- Ketua DPRD Demak Imbau Pengawasan Penyaluran Bansos Diperketat
Baca Juga
Mendapat informasi, Ketua Fachrudin Bisri Slamet (FBS), melakukan peninjauan ke Perumahan Orion 5 dan 6, di Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen Demak. Peninjauan tersebut dilakukan untuk memastikan keselamatan dan keamanan warga terdampak banjir bandang tersebut.
"Saya lakukan pengecekan di lokasi, untuk memastikan semua warga terdampak sudah berhasil dievakuadi dan tertangani dengan baik. Selanjutnya, kita dirikan dapur umum dan pengungsian," terang FBS, Jumat (6/1).
Selain itu, banjir bandang terjadi kedua kalinya diharapkan menjadi perhatian pemerintah daerah.
"Kami secepatnya akan berkoordinasi dengan pemda. Karena perumahan ini berada tepat di tikungan Sungai Babon, yang setiap kali wilayah Kabupaten Semarang Hujan deras, sungai tersebut pasti meluap karena tidak kuat menahan debit dan derasnya air," tambah FBS.
Selanjutnya, dia juga akan berkoordinasi dengan Pemda terkait penanganan jangka panjang.
"Kami berharap, ini yang terakhir kalinya. Penanganan dan antisipasi paska kejadian ini harus jadi prioritas. Mungkin bisa juga dipasang Sidpel atau bagaimana, nanti biar bupati dan OPD Pemda Demak," pungkas dia.
- Ketua DPRD Demak Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Amalkan Ajaran Pancasila
- Ketua DPRD Demak Imbau Pengawasan Penyaluran Bansos Diperketat