Kolaborasi Lokal Salatiga (KOLOSAL) 2023 Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) merupakan wadah bagi mahasiswa Prodi DKV untuk memamerkan hasil karya mereka dalam bentuk Video Screening.
- Sekolah di Batang Terapkan 100 Persen Tatap Muka
- Wamen Pendidikan Dasar dan Menengah Bakal Kurangi Beban Administratif Guru di Indonesia
- 401 Atlet Pencak Silat Pomprov Jateng 2022 Berlaga di Edutorium UMS
Baca Juga
"Music video dalam pameran ini diproduksi berdasarkan tema KOLOSAL 2023 yaitu “Rumah dan Romantisme Kejujuran"," kata Ketua Panitia Michael Bezaleel, S.Kom., M.Cs., Senin (6/11).
Ia menuturkan bahwa berbagai pihak digandeng untuk berkolaborasi dalam penyelenggaraan kegiatan ini. Di antaranya, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Salatiga, vocal group Lentera Kasih UKSW, paduan suara Cantate Gratia Voice (CGV) dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UKSW, komunitas Commedia dan komunitas Game Dev dari Prodi DKV serta komunitas Teater Getar Universitas Islam Negeri Salatiga.
Michael Bezaleel juga mengungkapkan kegiatan diinisiasi Program Studi (Prodi) Desain Komunikasi Visual (DKV) Fakultas Teknologi Informasi (FTI) ini adalah pertama kali digelar setelah tiga tahun tertunda akibat pandemi Covid-19.
Dipusatkan di ruang Auditorium Ds. S. Djojodihardjo FTI, KOLOSAL 2023 sengaja mengangkat isu-isu remaja yang mengalami krisis identitas.
"Saat mengalami keadaan tersebut remaja cenderung mencari sesuatu yang dapat menjadi rumah bagi mereka," terangnya.
Rumah, lanjut dia, dapat berwujud seseorang yang dicintai, teman dan sebuah tempat yang familiar. Rumah seharusnya menjadi tempat yang nyaman untuk menunjukkan identitas yang sebenarnya dan penuh kejujuran.
Sementara, pameran yang merupakan hasil mata kuliah Cinematography ini menyuguhkan music video dari tujuh kelompok mahasiswa Prodi DKV.
Di samping itu, Michael Bezaleel yang juga merupakan Dosen Pengampu mata kuliah Cinematography menerangkan dalam mata kuliah ini mahasiswa diajarkan tentang pendekatan dalam memproduksi film seperti teknik dan metode pembuatan film.
"KOLOSAL 2023 ini juga menjadi bagian dari Tes Tengah Semester pada mata kuliah ini. Melalui acara ini, mahasiswa belajar menyampaikan pesan dan emosi dari sebuah film kepada penonton," imbuhnya.
Ditemui seusai acara, Yehuda Imanuel Rayendra salah seorang dari kelompok Domus Production mengungkapkan rasa bangganya karena berhasil memberikan suguhan music video yang menarik perhatian para penonton.
"Saya bangga dan senang karena dapat menampilkan karya kelompok saya untuk dinikmati oleh penonton. Dalam video yang kami tampilkan bercerita tentang seseorang yang menemukan cinta sejatinya sebagai rumah," pungkas mahasiswa peserta mata kuliah Cinematography tersebut.
- Penuhi Kekurangan Tenaga Pelayan Darah, AKBARA Wisuda Ratusan Ahli Bank Darah
- Mahasiswa Unsoed Manfaatkan Sekam Padi Untuk Pelapis Antiair Masker Kain
- EASE 2023 Jadi Wadah Mahasiswa UKSW dan KGU Jepang Perkuat Kolaborasi Internasional