Kota Tegal - Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kota Tegal melakukan kunjungan dan silaturahmi ke Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tegal yang berada di Jalan Sipelem No.2 Kelurahan Pekauman, Kecamatan Tegal Barat Kota Tegal, Kamis (10/04) pagi.
- Wabup Purbalingga: Bansos Tak Boleh Salah Alamat
- Audiensi ADKASI Dan ADPSI Kepada Dirjen OTDA Kemendagri Demi Perkuat Sinergi Otonomi Daerah
- Dinpermades Rembang Dorong Desa Segera Anggarkan Tim Pembina Posyandu
Baca Juga
Kedatangan Wakil Wali Kota Tegal ini disambut langsung oleh Kepala Dinas Sosial, Bajari beserta jajarannya.
Dalam kunjungannya berkesempatan untuk berkeliling kantor Dinas Sosial serta berbincang-bincang kepada para pegawai maupun masyarakat yang sedang mengurus pelayanan pengajuan bantuan sosial (bansos).
Dalam kesempatan tersebut Mba Iin, demikian sapaan akrabnya, meminta kepada petugas yang menangani bansos untuk dapat mendampingi dan mengawal masyarakat sampai tuntas dalam proses pengajuan bansos melalaui aplikasi cek bansos.
"Karena memang prinsipnya pemerintah Kota Tegal adalah memberikan pelayanan yang maksimal yang optimal untuk masyarakat Kota Tegal," ujar Mba Iin.
Selain itu saat menyambangi ruang Bagian Umum dan Kepegawaian, Mba Iin berkesempatan berbincang-bincang dengan salah satu staf IT Dinas Sosial penyandang disabilitas.
Mba Iin kagum dengan hasil pekerjaannya karena walaupun staf tersebut adalah penyandang disabilitas tetapi ia mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik.
"Semoga nanti dari Pemerintah Kota Tegal semakin banyak yang bisa di-hire untuk menjadi staf di Pemerintah Kota Tegal karena memang kita menargetkan minimal 2% yang bisa masuk menjadi staf bagian dari Pemerintah Kota Tegal dari teman teman penyandang disabilitas," pungkasnya.
- Bupati Purbalingga: Hari Otonomi Daerah Ke-29 Harus Diikuti Reformasi Birokrasi
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Tunggu Peran Anak-anak Muda Kelola Pertanian Kreatif
- Wacana Pemekaran Wilayah, DPRD Jateng Belum Buat Bahasan