Masuki Puncak Arus Balik, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Menilai Jawa Tengah Kondusif 

Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Ikut Melepas Flag Off One Way Nasional Arus Balik Di Gerbang Tol Kalikangkung, Minggu (06/04). Dokumentasi Pemerintah Jateng
Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Ikut Melepas Flag Off One Way Nasional Arus Balik Di Gerbang Tol Kalikangkung, Minggu (06/04). Dokumentasi Pemerintah Jateng

Semarang - Gubernur Jawa Tengah turut hadir ikut mendampingi Kapolri melakukan flag off one-way nasional pada puncak Arus Balik Lebaran 2025 di Gerbang Tol Kalikangkung, Minggu (06/04).


Luthfi menilai sampai dengan memasuki puncak arus balik tahun ini, kondisi di Jawa Tengah semuanya aman dan kondusif. 

Justru melalui momentum Lebaran, dirinya berharap membawa peningkatan kesejahteraan masyarakat khususnya perekonomian. 

"Normal semuanya dan justru memberikan dampak positif, kita berharap semoga setelah Lebaran nanti turut berpengaruh terhadap kondisi di Jawa Tengah," ucap Gubernur Luthfi. 

Tampak Gubernur Ahmad Luthfi juga menemui serta turut memberikan bingkisan bagi para pemudik di Gerbang Tol Kalikangkung. 

Gubernur Jateng berpesan sekaligus menyampaikan harapan, semoga Hari Idulfitri 2025 ini selepas berlalu tetap mampu memberikan hikmah dan ada dampak kebermanfaatan berbagai lingkup yang dapat dirasakan masyarakat.

Sehingga, Lebaran membekas tak sekedar menjadi kebahagiaan silaturahmi, tetapi juga ada dampak timbul baik kesejahteraan sosial meningkat maupun hasil berupa kontribusi pertumbuhan ekonomi. 

"Kita berharap Lebaran tidak hanya menjadi ajang bersilaturahmi bersama keluarga. Namun, pasca Lebaran dampaknya juga masih tersisa dan bisa dirasakan masyarakat atau bagi kemajuan berbagai lini," ucap Gubernur Luthfi.