Pastikan Kesiapan Pengamanan Arus Mudik Lebaran, Kapolres Demak Cek Pos Pengamanan

Kapolres Demak, AKBP Budi Adhy Buono, memastikan jajarannya siap melaksanakan Operasi Ketupat Candi 2023.


Hal tersebut disampaikan Kapolres Demak saat melakukan pengecekan sejumlah pos pengamanan di wilayah Kabupaten Demak. 

"Jadi hari ini Kami melakukan pengecekan 6 pos. Lima pos pengamanan dan satu pos pelayanan yang ada di Alun Alun Demak," kata Kapolres Demak, Sabtu (15/4) sore, di Pospam Mranggen.

Lebih lanjut, Kapolres menerangkan bahwa ada beberapa titik jalur yang perlu diwaspadai pemudik. 

"Jadi ada beberapa fokus Kami, khususnya di Jalan Pantura Demak, yang perlu diwaspadai saat terjadinya banjir rob. Tentunya ini akan menjadi kendala dan terjadi kepadatan arus. Namun demikian, Kami sudah siapkan personil untuk rekayasa arus lalu lintas," tambah Kapolres Demak.

Selain jalan pantura, Akbp Budi menyebut, gerbang masuk Tol Sayung juga menjadi atensi pengamanan. 

"Gerbang Tol Sayung ini menjadi masuknya kendaraan ke jalan tol, juga sekaligus untuk mengetap kartu E-Tol. Personil juga ditempatkan di sana (gerbang masuk tol). Kalau di Exit Tol Kadilangu, kendaraan langsung lewat, jadi kemungkinan lancar," kata Kapolres.

Kapolres Demak menghimbau kepada para pemudik, baik pemudik motor maupun kendaraan roda empat untuk selalu berhati hati dan waspada dalam perjalanan. 

"Kalau terasa capek atau mengantuk, langsung istirahat. Ada beberapa rest area SPBU di Jalan Pantura Demak, atau Polsek Polsek Jajaran Polres Demak telah siap dijadikan sebagai rest area bagi para pemudik," pungkas AKBP Budi Adhy.