Pemkab Batang Gelar Vaksinasi Rabies Gratis untuk 200 Hewan

Pemerintah Kabupaten Batang menggelar vaksinasi rabies gratis untuk hewan peliharaan masyarakat. Pelaksanaan vaksinasi rabies itu dilakukan di Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan), Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan Batang di Jalan Gajahmada.


"Iya ini ada 200 dosis vaksinasi rabies gratis dari pemerintah pusat. Bisa untuk anjing, kucing, musang atau hewan yang rawan terjangkit rabies," kata drh Ambar Puspitaningsih di Puskeswan, Senib (27/9).

Syarat untuk mengikuti vaksinasi rabies gratis antara lain warga Ber-KTP Batang, umur hewan peliharaan minimal enam bulan, sehat, tidak bunting dan beberapa syarat lainnya. Waktu pelaksanaan vaksinasi rabies gratis mulai 27-30 September 2021 dan 1 Oktober 2021,

Ia menjelaskan bahwa hingga Senin (27/9) siang jumlah hewan yang divaksinasi rabies baru 10 ekor. Tidak semua warga yang datang melaksanakan vaksinasi rabies, tapi hanya memeriksakan kesehatan hewan pemeliharaan.

Ambar meminta masyarakat untuk memanfaatkan vaksinasi rabies gratis. Adapun vaksinasi rabies gratis dilaksanakan dalam rangka hari Rabies Sedunia.

"Kalau vaksinasi rabies biasa harganya sekitar Rp200 ribuan," jelasnya.

Seorang warga Pasekaran, Arni (20) juga memanfaatkan layanan vaksinasi rabies gratis. Ia tahu ada program itu dari media sosial yang beredar.

Bersama ibunya, ia membawa kucingnya Leo yang berusia 10 bulan. Kucingnya jenis anggora campur domestik jantan berwarna oranye.

"Selama ini memang belum pernah divaksin sama sekali," katanya.