Dalam rangka memperingati hari Kartini 21 April sekaligus melaksanakan program "Ayo Peduli & Ayo Berbagi", merupakan salah satu program unggulan Kapolrestabes, Satlantas Polrestabes Semarang menyambangi Wahyu Hadi Prasetyo, anak penderita hydrocepalus dan epilepsi.
- Seorang Petugas Parkir Di Tlogosari Dibacok Pembeli Yang Tak Terima Ditegur
- Perang Sarung, Belasan Remaja Diamankan Polisi
- Rutan Salatiga Deklarasi Zero Halinar
Baca Juga
Dia adalah warga Ds Sidorejo RT 05 /04 Kec karangawen Kab Demak, Rabu (3/4).
Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Yuswanto Ardi mengatakan, program ini merupakan salah satu upaya untuk dapat mendekatkan diri kepada masyarakat dan dapat meningkatkan kepedulian terhadap sesama.
"Kebetulan yang kita sambangi ini salah satu peserta sunat massal beberapa waktu lalu. Kita tetap pantau perkembangan Wahyu terutama kesehatanya paska dikhitan," ungkap Yuswanto kepada RMOL Jateng.
Sementara itu Kanit Dikyasa Satlantas Polrestabes Semarang AKP Ryke Rhimadhila yang memimpin kegiatan ini berkesempatan memberikan bantuan berupa bahan kebutuhan pokok yang diharapkan dapat membantu kebutuhan hidup sehari-hari.
" Khusus untuk Wahyu kita berikan mainan berupa mobil polisi dan robot. Untuk menemani Wahyu dalam bermain bersama teman-temannya," pungkasnya.
Ryke mengharapkan, dengan kegiatan ini dapat tercipta sebuah komunikasi yang intens antara Polri dan masyarakat. Diharapkan mampu berkontribusi untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat.
- Polda Jateng Periksa Dokter yang Diduga Campurkan Sperma ke Makanan Istri Temannya
- Patroli Keliling Kota Kudus, Polisi Tangkap Lima Pasangan Tak Sah dan Gerebek Pemuda yang Asyik Pesta Miras
- Peringatan HBA Kejari Salatiga Gandeng Wartawan dan UMKM