Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang menyambut Ramadan 2024 ini dibuka dengan acara arak-arakan Dugderan, dengan pawai Warak Ngendog serta kirab budaya, Sabtu (09/03) sore ini .
- Jumat Agung, Umat Katolik Blora Gelar Visualisasi Jalan Salib
- Diskusi Budaya, Kunci Terbukanya Ruang Ekspresi Seniman Batang
- Lenggak-Lenggok Emansipasi, Ketika Tari Menjadi Bahasa Perjuangan Perempuan
Baca Juga
Rutenya, Dugderan akan dimulai dari Balai Kota Semarang kemudian arak-arakan berlanjut ke Masjid Agung Kauman Semarang dan dilanjutkan sampai berakhir di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT).
Pawai dan kirab akan dimulai pukul 13.00 WIB dimulai dari Kompleks Balai Kota Semarang.
Arus lalu lintas sepanjang rute dilalui akan dialihkan. Sejumlah jalan protokol utama di Kota Semarang, sejak Sabtu pagi akan ditutup mulai pukul 10.00 WIB.
Dalam kirab budaya, ada beberapa gunungan besar dan empat gunungan kecil kue ganjel rel yang bakal diperebutkan masyarakat yang menyaksikan acara Dugderan tersebut.
Arak-arakan Dugderan akan menampilkan berbagai macam pertunjukan seni kebudayaan antara lain konvoi pasukan berkuda 40-an mewakili seluruh kecamatan di Kota Semarang serta iring-iringan bedug raksasa dan Warak Ngendog yang menjadi ikon setiap tahun.
- DPRD Jateng Dukung Pemerintah Provinsi Libatkan Akademisi Tangani Pengentasan Kemiskinan
- Tak Ada Takutnya Dan Kian Nekat! Kreak Teror Warga Bawa Sajam Di Area Permukiman
- Polres Karanganyar Bongkar Jaringan Narkoba, Dua Orang Ditangkap