Dukungan terhadap Ketua DPD Partai Gerindra Jateng, Sudaryono atau Mas Dar, untuk maju sebagai Calon Gubernur Jateng terus mengalir.
- Wamentan Terus Perbaiki Tata Kelola Penyaluran Pupuk
- 18 Sosok Akan Terima Penghargaan Tokoh Inspiratif Jawa Tengah 2024, Ini Daftarnya
- Sudaryono : Gerindra Keluarkan 25 Rekomendasi untuk Pilkada Jateng 2024
Baca Juga
Kali ini, dukungan disampaikan jajaran pengurus, kader dan simpatisan Partai Gerindra Kabupaten Magelang, dalam acara pendidikan politik dan konsolidasi internal bersama Mas Dar di RM Shakila Permitan, Mertoyudan Magelang, Rabu (21/5).
"Apakah kalian sanggup memenangkan Mas Sudaryono sebagai gubernur," tanya Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Magelang, Soeharno, dengan suara lantang.
"Siaaap !!" jawab masa partai Gerindra, koor, setelah mendapat gemblengan dari Mas Dar.
Menanggapi dukungan tersebut, Mas Dar pun menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon gubernur melalui pemilihan Gubernur Jawa Tengah yang akan digelar 27 November mendatang.
Dia menyatakan, segenap kader Partai Gerindra di semua jenjang menginginkan agar calon kepala daerah berasal dari kader sendiri.
"Untuk urusan pilkada, kita tidak jualan kursi. Sesuai pesan dari Pak Prabowo, calon kepala daerah harus dijaring dari level DPC," katanya.
Jajaran DPD Partai Gerindra Jateng yang mendampingi Mas Dar, ada Heri Pudiatmoko (Sekretaris), Sriyanto (Wakil Ketua) Djoni Kristianto (Wakil Ketua), Iskandar Zulkarnain dan Sukardiono (anggota DPRD Jateng).
Selain mereka ada, 7 anggota DPRD Kabupaten Magelang serta calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Magelang, Saefudin.
Menurut Sriyanto, Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jateng, Mas Dar maju sebagai calon gubernur Jateng karena ditugaskan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto.
"Kegiatan seperti ini adalah sarana untuk mensosialisasikan Mas Dar agar makin dikenal oleh masyarakat," katanya.
Sejauh ini, sosialisasi pencalonan Mas Dar sudah merambah ke 21 kabupaten /kota di Jawa Tengah.
"Sosialisasi akan terus kita lanjutkan ke daerah-daerah lain, terutama di Jateng bagian Timur dan Barat," imbuhnya.
Mengenai dukungan dari partai politik lain untuk berkoalisi, kata Sriyanto, juga terus digalang. Misalnya, komunikasi dengan pimpinan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan partai lainnya.
- Saat Musim Hujan, Masa Berkembang Biak
- Kapolres Purbalingga: ASN Polri Bisa Berikan Pelayanan Masyarakat Dan Dukung Program Pemerintah
- Viral: Ada Harimau Jawa Melintas Di Jalan Kawasan Hutan Mantingan Rembang