Selaraskan Visi Misi Presiden, Pemkot Tegal Siap Bersinergi

Munas VII APEKSI 2025
Walikota Tegal Dedy Yon Supriyono hadiri Munas VII Apeksi di Surabaya. Istimewa
Walikota Tegal Dedy Yon Supriyono hadiri Munas VII Apeksi di Surabaya. Istimewa

Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono menghadiri pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) VII Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) tahun 2025 di Convention Hall Grand City Surabaya, Kamis (8/5).


Mengusung tema "Dari APEKSI untuk Negeri" APEKSI 2025 dibuka langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya Sugiarto. 

Ketua Dewan Pengurus Apeksi yang juga Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi  menyampaikan digelar untuk menyelaraskan antara visi dan misi Wali Kota dengan visi misi Presiden.

"Kita memiliki Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) maka RPJMD kita itu adalah RPJMD yang terus menguatkan Rencana Pembanguan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) yang menjadi visi misi Presiden yang dituangkan dalam RPJMN," ujar Eri.

Menurutnya hal tersebut adalah kekuatan yang luar biasa, ketika para wali kota yang merupakan kepanjangan tangan Presiden memiliki satu pergerakan yang sama untuk menjalankan visi misinya dan menjalankan semua yang direncanakan dalam RPJMN.

"Maka di sinilah akan ada garis tegak lurus antara APEKSI, pemerintah daerah dengan pemerintah pusat. Maka in sya Allah kemiskian, stunting pun juga akan hilang ketika kita memiliki kebersamaan. Maka inilah yang menjadi satu kekuatan APEKSI," tambahnya lagi.

Sementara itu, Wakil Gubernur Surabaya, Emil Elestianto Dardak  berharap di Munas VII APEKSI dapat menjadi Munas yang produktif dan seluruh wali kota, bupati serta gubernurnya dapat terus menjaga kekompakkan.

"Mari kita sama-sama mensukseskan cita-cita Bapak Presiden dan Wakil Presiden untuk mewujudkan Indonesia Emas di tahun 2045," ujarnya.

Wamendagri, Bima Arya Sugiarto dalam paparannya juga menyampaikan materi tentang kondisi fiskal setiap daerah di Indonesia, pelayanan setiap pemerintah daerah kepada masyarakat, dan juga tentang program-program prioritas Presiden Republik Indonesia.

Ia berharap seluruh kepala daerah agar dapat menjaga kebersamaan dan kekompakan bersama Forkopimda dapat saling berbagi inovasi untuk saling membangun.

Sedangkan, Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono berharap Pemkot Tegal dapat saling bersinergi dan berbagi inovasi antara pemerintah daerah dalam membangun kota yang tentunya selaras dengan visi misi Presiden Republik Indonesia.