Serahkan Penghargaan, Wali Kota Salatiga Minta Penanganan COVID-19 Terus Dioptimalkan

Memasuki tahun ketiga Pandemi COVID-19, tuntutan akan penguatan peran dan sinergi dari berbagai pihak masih perlu untuk dioptimalkan.


Hal ini disampaikan Wali Kota Salatiga, Yuliyanto, SE, MM, usak menyerahkan penghargaan kepada 19 personil yang berperan aktif dalam upaya penanganan COVID-19 di Kota Salatiga, empat di antaranya penghargaan dari Pangdam IV Diponegoro dan Kapolda Jawa Tengah.

Penyerahan dilakukan melalui Apel Luar Biasa dalam rangka Penyerahan Penghargaan Penanganan COVID-19 di Wilayah Kota Salatiga yang berlangsung di halaman Pemkot Salatiga, Senin, (21/2).

Diungkap Wali Kota, dari data Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga per tanggal 20 Februari 2022 jumlah kasus positif COVID-19 di Kota Salatiga telah mencapai 472 orang, dan kontak erat sebanyak 773 orang.

"Meskipun masih banyak tantangan yang muncul, namun kita harus tetap optimis, bahwa Kota Salatiga mampu menghadapi gelombang Pandemi COVID-19," ungkapnya.

Hal itu dikarenakan adanya sinergitas yang baik antara berbagai elemen di Kota Salatiga, dimana beberapa diantaranya menerima penghargaan pada apel tersebut.

Terkait penghargaan yang diberikan, Wali Kota mengingatkan agar penghargaan ini tidak lantas dimaknai sebagai peluit yang menandai selesainya pertandingan.

Melainkan harus dijadikan sebagai alarm bahwa tugas dan tanggung jawab kita masih harus terus diperkuat dan dioptimalkan.

"Kota Salatiga masih memerlukan peran dan sinergi dari panjenengan semua, sampai pemulihan akibat pandemi ini dapat benar-benar dituntaskan," tandasnya.

Dalam kesempatan itu pula, Wali Kota menyerahkan piagam penghargaan kepada beberapa unsur Forkopimda, yakni kepada Kajari, Kapolres, Danrem 0714, Wakil Wali Kota, Ketua DPRD dan Sekda Kota Salatiga, serta apresiasinya kepada segenap jajaran Tenaga Kesehatan, perangkat daerah, seluruh elemen masyarakat yang telah memberikan kontribusi terbaiknya dalam upaya penanganan COVID-19 di Kota Salatiga.