Tiga Kapolsek Dan Satu Pejabat Utama Polrestabes Semarang Diganti

Tiga orang Kapolsek dan satu Pejabat Utama Polrestabes Semarang diganti. Pergantian ini merupakan penyegaran organisasi dilingkungan Polri dan menjadi hal yang wajar dalam pelaksanaanya.


Kapolrestabes Semarang Kombes Auliansyah Lubis mengungkapkan pejabat utama yang diganti adalah KASITOPOL AKBP Supriadi yang memasuki masa pensiun Ia digantikan oleh Kompol J Sentot Julianto yang sebelumnya bertugas di Bidanga IT Polda Jateng.

"Untuk jabatan Kapolsek yang diganti masing-masing Kapolsek Tugu, Pedurungan dan Gajahmungkur,"Ujar Kombes Auliansyah Lubis usai pelaksanaan sertijab, Senin (24/8/20)

Kombes Auliansyah menyebut untuk Kapolsek Tugu Kompol I Ketut Rahman menempati jabatan baeibsebagi Wadir Tahti Polda Jateng. Sedangkan penggantinya adalah Kompol Eko Kurniawan yang sebelumnya berdinas di Ditkrimum Polda Jateng.

Sementara Kapolsek Gajahmungkur Kompol Dedi Mulyadi digantikan oleh Kompol Yuliana BR Bangun yang sebelumnya menjabat di Dit Obvit Polda Jateng. Sementara untuk Kompol Dedi Mulyadi menjabat Kapolsek Pedurungan menggantikan Kompol Eko Rubianto yang mendapat promosi sebagai Wakapolres Kudus.

"kepada pejabat lama saya sampaikan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang sudah diberikan selama menjabat. Untuk pejabat baru langsung menyesuaikan di tenpat yang baru," pungkas Kombes Aulinsyah Lubi.