Warga Batang Bentangkan Bendera Merah Putih 248 Meter Keliling Kampung

Sambut HUT RI ke-77

Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 77, warga perumahan Mutiara Tragung 1, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, menghias kampung dengan bendera merah putih sepanjang 248 meter.


Bendera itu mengelilingi dua blok yaitu Damai 1 dan Damai 2. 

"Bendera itu melewati 45 rumah warga dan pemasangannya dilakukan oleh warga," kata Muhammad Samsir, ketua Paguyuban Damai Sejahtera di lokasi, Senin (1/8). 

Ia bercerita, baru pertama kali warga membentangkan bendera merah putih di sepanjang jalan. Idenya berawal dari obrolan warga yang selalu kepanasan setiap kali mengadakan lomba 17 Agustus. 

Dari situ, muncul ide membentangkan bendera di sepanjang kampung. Tujuan utamanya tentu meramakman HUT RI ke 77. 

"Juga untuk meningkatkan nasionalisme dan menanamkan rasa cinta tanah air pada warga paguyuban Damai Sejahtera," kata Samsir. 

Untuk mewujudkannya, warga iuran hingga terkumpul dana sekitar Rp4 juta. Dana itu untuk membeli kain merah putih sepanjang 248 meter. 

Kain itu kemudian dijahit selama 10 hari, kemudian dipasang bersama-sama warga. Pemasangan dilakukan pada Minggu (31/7) mulai pukul 09.30 hingga 17.00 WIB.