Ajak Generasi Milenial Tak Buang Sampah Sembarangan

Banyak cara mengingatkan generasi milenial agar tidak membuang sampah sembarangan.


Salah satunya yang dilakukan oleh videographer asal Semarang, Tinton Aryo Putro. Dia menghelat konser musik bertajuk 'Multi Universe - we care about our earth' di cafe Kopimann, Sidomukti, Kabupaten Semarang.

Tinton menilai, kebiasaan anak muda dalam membuang sampah dewasa ini terbilang meresahkan.

Dia mengatakan sering dia temui orang membuang sampah tidak pada tempatnya setelah berbelanja di toko. Padahal, tempat sampah tersedia di depan pintu.

"Bagi saya sangat menggelisahkan. Soal sampah, kebiasaan kita membuang sampah sudah parah. Maka saya berinisiatif menggelar acara di tempat terbuka ini untuk mengingatkan kita semua," kata dia di sela acara, Minggu (21/4).

Tinton menambahkan, selain konser musik, dirinya juga menyuguhkan film pendek karya dia terkait sampah yang mengganggu lingkungan.

Di film itu menceritakan plastik yang tadinya hanya satu buah, kemudian hanyut hingga menumpuk di sungai, laut, pantai, dan merusak lingkungan.

"Hingga banyak hewan laut dan burung mati akibat sampah plastik. Dampaknya besar sekali. Makanya, saya pesan agar kita menjaga cara kita membuang sampah," paparnya.

Tinton mengatakan, kegiatan seperti ini akan tawarkan di kota lainnya. Di setiap kota yang menggelar acara itu, dirinya juga akan mengajak dua band dari Semarang untuk ikut tampil.

Delapan band turut meramaikan acara tersebut. Mereka adalah, Sore Tenggelam, Aoki dan Gawank, Ok Karaoke, Tridhatu, Mandoors, Oscila, Joubarakati, Rrefal.