Kodim 0735/Surakarta bersama Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Linmas serta masyarakat, gelar Penanaman Pohon di wilayah TPA Putri Cempo, RT 03/RW 39, Jatirejo Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Rabu (6/12).
- Temanggung Percepat Penggunaan SDI Berbasis Geospasial
- Tajamkan Kinerja OPD, Pemkab Karanganyar Siap Dukung 100 Hari Kerja Bupati Terpilih
- Pemerintah Siap Gelontorkan Rp32 Miliar untuk Rehab Gereja Blenduk
Baca Juga
Kegiatan dalam rangka membantu pemerintah Kota Surakarta dalam melaksanakan penghijauan di kawasan tersebut ini dipimpin langsung oleh Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Eko Hardianto bersama anggota Koramil Jajaran Kodim 0735/Surakarta.
"Bertujuan untuk penghijauan dan menjaga kelestarian alam dan lingkungan dari bencana banjir serta mengurangi efek dari pemanasan global," jelasnya.
Pohon yang ditanam adalah jenis pohon buah, sebab pertumbuhannya cepat dan rindang serta cepat berbuah dan hasilnya bisa dinikmati.
"Untuk jenis pohon yang kita tanam kali ini adalah pohon buah, karena pertumbuhannya cepat dan rindang serta buahnya bisa dimanfaatkan," imbuhnya.
Kegiatan ini selain untuk menganstisipasi banjir sekalugus meredam dan terjadinya polusi udara yang disebabkan oleh bau kurang sedap oleh sampah disekitar TPA Putri Cempo.
"Sekaligus mengedukasi warga agar peduli dengan lingkungan dengan memanfaatkan lahan-lahan kosong yang ada di sekitar agar lebih bermanfaat," imbuhnya.
Pujiyo warga masyarakat menuturkan dirinya sangat berterimakasih atas kepedulian yang dilakukan oleh TNI khususnya Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta.
"Semoga nantinya bisa bermanfaat dan klau sudah berbuah bisa kita nikmati bersama-sama," pungkasnya.
- Kadar Lusman Ketua DPRD Kota Semarang: Titip Pekerjaan Penting Kepada Wali Kota Baru
- Rob Di Depan Polytron Sayung, Pengendara Terpaksa Dorong Motor Mogoknya
- Banjir Terjadi, Mbak Ita Minta Warga Tenang Hadapi Musim Hujan