Banjir bandang yang sempat menggenangi beberapa wilayah di Kabupaten Grobogan.
- Bantu Ratusan Korban Banjir di Demak, UMK Libatkan Mahasiswanya Turun Tangan
- Ikuti Lomba Masak, Wartawati Solo Juga Piawai Ciptakan Menu Kreasi
- Pria Ditemukan Tewas Di Kamar Hotel
Baca Juga
Salah satunya jalur Purwodadi Pati dan Kudus. Tepatnya Dukuh Ketapang Kelurahan/Kecamatan Grobogan.
Akibat banjir tersebut sejumlah kendaraan dialihkan melalui jalur lain. Terutama kendaraan dari wilayah kota Purwodadi. Kapan kapan perkalian diletakkan di pertigaan Getasrejo Grobogan.
Beberapa kendaraan macet akibat nekat menerobos banjir tersebut. Bahkan satu ambulans dari Kudus juga macet akibat terobos banjir tersebut.
Namun banjir bandang di Ketapang hanya berlangsung sekitar tiga jam. Dari pantauan RMOLJateng, kondisi banjir di Ketapang saat ini sudah surut. Jalan tersebut sudah bisa dilalui oleh semua jenis kendaraan.
Menurut kepala BPBD Kabupaten Grobogan Endang Sulistianingsih, banjir dapat menggenangi jalur Purwodadi Pati tersebut terjadi akibat hujan deras semalam.
"Air diduga berasal dari wilayah hutan pegunungan Kendeng Utara yang melimpas di Dukuh Ketapang Grobogan," ujarnya.
Untuk diketahui banjir pada yang menimpa Kabupaten Grobogan melanda beberapa desa di lima kecamatan di Grobogan.
"5 Kecamatan yang dimaksud adalah, Grobogan, Wirosari, Brati, Ngaringan, dan Tawangharjo," ungkapnya.
Saat ini pihaknya terus melakukan pengawasan terhadap elevasi DAS Lusi yang terus mengalami peningkatan. Dari data terakhir elevasinya mencapa 8,45 meter dari permukaan laut. Untuk trend saat ini naik.
- Main Di Waduk Jatibarang, Dua Orang Anak-anak Di Bawah Umur Tewas Tenggelam
- TNI Polri dan BPBD Bersihkan Lumpur Sisa Banjir di Grobogan
- Lagi, Kapal Tenggelam Di Perairan Karimunjawa