Pentashorufan Zakat, Infaq dan Shadaqoh untuk Ashnaf Fakir/Miskin dan Sabilillah Baznas Kota Tegal bulan Desember 2023 berakhir di Kelurahan Slerok, Rabu (27/12).
- Hutang Janji Seribuan Jamaah Haji Kota Kretek Ditagih Penjabat Bupati Kudus
- Polda Jateng Bekali Ratusan Satpam Pelatihan Gada Pratama di Kota Tegal
- Pj Bupati Batang Tegaskan Larang Sumur Bor Ilegal Beroperasi
Baca Juga
Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Kelurahan Slerok dengan dihadiri oleh Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono. Menurut Ketua Baznas Kota Tegal Harun Abdi Manaf, pentashorufan ini adalah terakhir di tahun 2023.
“Ada 90 marbot yang mendapatkan bantuan, 34 dari Slerok dan 56 dari Panggung. Selain itu, ada juga empat mualaf yang mendapatkan bantuan modal usaha,” kata Harun.
Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono mengatakan, Pemerintah Kota Tegal dan Baznas ingin mendengar aspirasi masyarakat terkait masalah lingkungan.
"Kami siap membantu dalam bidang pendidikan, sosial, kesehatan dan lainnya. Meskipun bantuan kami tidak seberapa, kami berharap bisa meringankan beban Anda. Semoga Anda bisa memanfaatkan bantuan ini dengan baik,” ucap Dedy.
Setelah penyerahan bantuan secara simbolis, acara dilanjutkan dengan dialog antara marbot dan Wali Kota Tegal.
- Namanya Dicatut Di Medsos, Ketua DPRD Batang Pilih Santai
- Pemkot Bantu Rehab Rumah Tak Layak Huni
- Harga Tes Swab Antigen dan PCR di RSUD Jepara Turun