Diduga Mabuk, Pengendera Mobil Tabrak Becak, 2 Orang Tewas

Sebuah mobil Mitsubishi Pajero mengalami kecelakaan dan menabrak becak serta pembatas jalan di kawasan bundaran bubakan Semarang. Diduga pengemudi mobil dalam keadaan mabuk. Akibat kejadian tersebut 2 orang tewas di lokasi kejadian.


Peristiwa terjadi sekitar pukul 02.00 WIB dini hari tadi, saat itu mobil bernopol H 8311 DF itu melaju kencang dari arah Jalan MT Haryono ( Mataram ) menuju bundaran Bubakan. Menurut saksi mata, mobil menghindari motor, namun karena kecepatan tinggi, mobil itu menabrak becak yang berhenti di depannya.

"Dari arah Mataram, ada 2 becak, yang satu berhasil lari, yang satu dihajar," kata saksi, Agus yang saat kejadian berada di lokasi, Senin (4/6) pagi.

Becak yang berisi pengayuhnya  itu terseret hingga menabrak beton pembatas jalan. Dan ternyata mobil terus melaju melewati pembatas jalan dan menabrak salah satu warga yang ada di lokasi.

"Kencang sekali mobilnya. Yang satu tertabrak ini pak Ujang, biasa tidur di sini," ujarnya.

Mobil baru berhenti di depan warung dekat gang Kampung Batik. Beberapa saat setelah kejadian, polisi segera datang ke lokasi begitu mendapatkan informasi dari warga.

Pengemudi langsung diamankan polisi untuk menghindari amukan massa. Kemudian dua korban dibawa oleh Ambulance Hebat milik pemkot Semarang. Sedangkan kendaraan dan becak dibawa oleh kepolisian.