Enam anggota DPRD Kota Solo terkonfirmasi positif Covid-19. Bahkan ketiganya diketahui hadir dalam acara pelantikan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa di Gedung Grha Paripurna Dewan, Jumat (26/2) lalu.
- Rutan Salatiga Nihil Narkoba Hanya Sita Korek dan Paku
- OKLC 2022, Polres Pemalang Tangani 16 Kecelakaan Lalu Lintas
- Terganjal Pembebasan Tanah Warga, Proyek Kolam Retensi Rp350 Miliar Terus Dikebut
Baca Juga
Enam anggota DPRD Kota Solo terkonfirmasi positif Covid-19. Bahkan ketiganya diketahui hadir dalam acara pelantikan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa di Gedung Grha Paripurna Dewan, Jumat (26/2) lalu.
Sementara tiga orang anggota dewan lainnya yang terpapar Covid menjelang pelantikan adalah Suharsono, YF Sukasno dan Paulus Haryoto. Mereka menjalani isolasi.
Ketua DPRD Kota Surakarta Budi Prasetyo kepada wartawan membenarkan bahwa ada anggota dewan yang positif terpapar Covid-19.Menurut Budi, mereka yang sempat hadir dalam pelantikan walikota Solo dan wakilnya adalah Janjang Sumaryono Aji, Suwanto dan Roy Saputra.
"Memang ada yang terpapar Covid-19. Setelah pak Paulus ada penambahan lagi. Kemarin 3 orang anggota dewan dan satu staf notulen di Komisi III,"jelasnya Rabu (3/2).
Saat ini, Paulus dan Janjang sedang menjalani isolasi mandiri di RSUD Bung Karno. Sementara lainnya karena tanpa gejala menjalani isolasi mandiri di rumah.
"Infonya untuk keluarga sudah diswab hasilnya negatif semua. Pak Suwanto dan pak Roy juga swab mandiri hasilnya negatif," pungkasnya.[sth]
- Dua Gajah Sumatera Pengganti Sekar Sudah Tiba di Semarang Zoo
- Ketua DPRD akan Kawal Bupati Demak untuk Tutup Tempat Karaoke
- Wali Kota Semarang Minta DPU Fokus Peningkatan Drainase