Partai Demokrat Karanganyar membuka penjaringan untuk bacalon bupati dan wakil bupati Karanganyar. Sejak dibuka pada 8 Mei lalu, hingga saat ini tercatat, sudah ada tiga orang pendaftar.
- Sekar Tandjung Siap Dampingi Gusti Bhre Maju di Pilkada Solo 2024
- KPU Grobogan: Sirekap Hanya Alat Publikasi Bukan Acuan
- Dua Paslon Bupati -Wakil Bupati Tegal Jalani 24 Metode Pemeriksaan Kesehatan
Baca Juga
Pertama dari internal partai Demokrat Tri Haryadi. Kemudian Ilyas Akbar Almadani Ketua Partai Golkar Karanganyar, dan hari ini mantan Ketua GP Anshor Karanganyar Dwi Susilarto, secara resmi mendaftar sebagai calon bupati (Cabup) melalui Partai Demokrat.
Dwi Susilarto diketahui mengambil formulir pendaftaran Senin (13/5) siang dan akan mengembalikan berkas pendaftaran pada hari terakhir pendaftaran.
Dwi Susilarto sampaikan ada banyak hal yang menjadi pertimbangan hingga dirinya mendaftar ke partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono.
"Saat ini Demokrat menjadi partai menengah yang perolehan suaranya dalam pileg ini meningkat secara signifikan," jelasnya Senin (13/5).
Dirinya memang ingin 'mengajak' untuk membangun jaringan poros tengah (partai pemilik kursi yang harus berkoalisi untuk mengajukan calon dalam pilkada-red).
"Kemarin saya mendaftar online di PKB, hari ini Demokrat. Nanti juga kita akan mengambil pendaftaran di PKB dan PKS," lanjutnya.
Harapannya partai-partai menengah ini yang tidak dapat mengajukan pasangan Cabup dan Cawabup dalam Pilkada mendatang bisa 'bersatu' dan membangun kekuatan poros tengah.
Terkait bocoran visi yang nanti akan dikembangkannya adalah pembenahan birokrasi pemerintahan di Karanganyar menjadi lebih baik.
Suwanto, Wakil Ketua Satgas Pilkada DPC Demokrat Karanganyar sampaikan hari ini ada pendaftar baru untuk bakal calon Bupati Karanganyar atas nama Dwi Susilarto.
"Sampai hari ini sudah ada tiga pendaftar Dibuka mulai pada 8 – 14 Mei 2024. Terakhir besuk ditutup jam 16.00 WIB," pungkasnya.
- Momen Haru Akad Nikah Putri Politisi PDI-P, Ganjar Pranowo Hadir Jadi Saksi Nikah
- Hasil Pariwisata Di Watu Gambir, BUMDes Karang Sumbang Ratusan Juta ke PADes
- Pemkab Karanganyar Salurkan Rp448 Juta, Bantu 110 KK Terdampak Bencana