Liburan Idul Adha dimanfaatkan warga Mesir untuk liburan.
- 360 Prajurit Satgas Yonmek Kontingen Garuda Siap Diberangkatkan ke Lebanon
- Australia Naikkan Denda Bagi Pelanggar Lockdown
- 586 Titik Kebakaran Hutan Muncul di Yunani
Baca Juga
Hotel dan resor wisata Hurghada Mesir mengumumkan bahwa semua kamar sudah dipesan.
Sesuai peraturan pemerintah untuk pembatasan penyebaran virus corona, dari keseluruhan kamar yang ada hanya boleh terjual 50 persen saja.
Kamar-kamar itu telah dipesan sejak seminggu lalu. Pekerja hotel mengatakan bahwa harga sewa kamar telah naik untuk pertama kalinya sejak bisnis hotel dimulai kembali pada pertengahan Mei.
Harga menginap all-inclusive di kamar ganda di beberapa resor terkenal telah mencapai sekitar tiga ribu EGP, sedangkan harga satu malam menginap di hotel berkisar antara 1.800 EGP, Kamis (30/7).
Kenaikan harga, kata para pekerja, mencerminkan tingginya jumlah orang Mesir yang ingin berlibur di Hurghada walau di tengah pandemik. Kegubernuran Laut Merah mengumumkan bahwa pihaknya siap menerima pengunjung.
Aturan protokol kesehatan diperketat lagi, mulai dari bandara, di resor wisata, hotel, dan di jalan utama. Otoritas juga telah mengamankan area pantai, meningkatkan jumlah penjaga pantai, dan mengerahkan sejumlah besar perangkat radar di jalan-jalan utama untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas dan untuk menjaga keselamatan warga.
Kementerian Kesehatan dan Pariwisata telah mengirimkan utusannya ke resor dan hotel-hotel untuk memastikan bahwa tindakan pencegahan penularan virus corona telah dijalankan sesuai aturan yang berlaku.
Begitu juga dengan makanan dan minuman yang disediakan resor dan hotel, harus memenuhi kualitas dan standar kesehatan. Ketua Kamar Pariwisata Alexandria Ali al-Manesterly mengatakan pemesanan hotel di Alexandria adalah sekitar 70 persen dari kapasitas yang diizinkan, sementara hotel di Pantai Utara Mesir telah dipesan sebanyak 95 persen sesuai dari yang diizinkan pemerintah.
Penuhnya kamar-kamar hotel di Alexandria dan di Pantai Utara dipengaruhi oleh libur Idul Adha yang berbarengan dengan puncak musim panas. Peningkatan pengunjung juga dipengaruhi dibukanya kembali hotel-hotel setelah penutupan panjang dan orang-orang sudah merindukan liburan. Demikian dikutip dari Kantor Berita
- Saksi Kasus Korupsi PM Israel Benjamin Netanyahu Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Pribadi
- Es Krim Ben & Jerry's Berhenti Berjualan Di Tepi Barat Sebagai Penolakan Atas Pendudukan Israel
- 15 Staf KBRI Pyongyang Tinggalkan Korea Utara Lewat China Lockdown Berkepanjangan