Jajaran Polda Metro Jaya hari ini Jumat (20/4) menggelar konfenrensi pers di halaman Direktorat Reskrimsus mengenai hasil razia miras oplosan.
- Satpol PP Kota Semarang Segel Tiga Minimarket Tak Miliki Izin Lengkap
- Modus Baru, Pengedar Sabu Dikemas di Dalam Bambu Diringkus Satnarkoba Polres Jepara
- Viral di Medsos, Polres Tegal Kota Bekuk Pelaku Pengeroyok
Baca Juga
Ke-15 Satgas Khusus Anti Miras yang dibentuk Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Idham Azis pada awal bulan ini, telah melakukan razia di 148 TKP dengan menyita sekitar 39 ribu botol miras dan menangkap 180 orang yang telah ditetapkan sebagai tersangka.
Seluruh jajaran Polres di bawah Polda Metro Jaya (ada 13 Polres) hadir secara lengkap dalam acara konferensi pers hari ini.
Kapolda Metro Jaya mengingatkan warga masyarakat untuk tidak mengkonsumsi miras.
Selain untuk bisa menjalani hidup sehat, Kapolda Metro Jaya Idham Azis mengingatkan bahwa meminum miras, apalagi yang oplosan resikonya sangat besar.
"Nanti bisa almarhum," kata Idham Azis seperti dikutip Kantor Berita Politik
Kapolda Metro Jaya juga mengatakan bahwa ke 15 Satgas Khusus Anti Miras yang dibentuk jajaran Polda Metro Jaya (2 Satgas berasal dari Polda Metro Jaya dan 13 Satgas berasal dari ke 13 Polres di wilayah Jabotabek), akan terus melanjutkan tugas mereka.
"Mereka akan melanjutkan tugas untuk menjaga kamtibmas. Terutama menjelang bulan suci Ramadhan dan menjelang Asian Games," kata Idham Azis.
Satgas Anti Miras tersebut, lanjut Idham Azis, juga ditugaskan merazia mercon, petasan dan kembang api agar masyarakat dapat menjalani puasa dengan tenang," tegas Idham.
- Salatiga Kini Miliki 14 Perempuan Anti Korupsi
- Kekerasan Dalam Rumah Tangga: Pelaku Kabur Setelah Bacok Istri
- Imigrasi Pemalang Sidak Tenaga Kerja Asing di Kota Pekalongan