PLN UP3 Magelang Awali Program BPBL dari Purworejo

PT PLN (persero) UP3 Magelang turut mendukung program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) yang diluncurkan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).


Dukungan diwujudkan dalam kegiatan pemasangan sambungan baru di rumah Ny Siti Warsini, warga Desa Majir, RT 01 RW 04, Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Jumat (21/07/2023).

Menurut Hanfi Adrhean Abidin, Manager PLN UP3 Magelang, Siti Warsini adalah salah satu dari 379 calon pelanggan. BPBL yang dipasang dengan tarif R1T daya 900.

"Ibu Siti Watini, salah satu penerima manfaat program ini, sudah kita nyalakan hari ini bersama," katanya, usai acara.

Tampak hadir dalam kegiatan itu antara lain, Manager PLN ULP Kutoarjo, Kepala Cabang Dinas ESDM Wilayah Serayu Selatan, serta Camat Kutoarjo.

Hanfi berharap, kegiatan BPBL perdana yang diawali dari kutoarjo itu, dapat berlangsung lancar, aman dan bermanfaat, dan bisa memperlihatkan bahwa BUMN dalam hal ini PLN, memang hadir untuk negeri.

Perlu diketahui, Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyelenggarakan program pemberian BPBL kepada masyarakat kurang mampu.

Dengan program ini, pemerintah memberikan bantuan pasang baru gratis termasuk membangun instalasi listrik.

PLN sebagai pelaksana tugas pelaksana program BPBL dari pemerintah juga memastikan penerima manfaat BPBL dapat tepat sasaran. Sekaligus untuk meningkatkan ratio elektrifikasi.