Bhabinkamtibmas Desa Tumbal, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang, memantau penyaluran Bantuan Pangan non Tunai (BPNT) sisa anggaran 2021. Tujuannya, untuk menghindari penyaluran bantuan yang salah sasaran.
- Jalur Palir-Ngadirgo Semarang Bakal Dibetonisasi
- Jumlah Manusia Silver di Semarang Meningkat Selama Pandemi
- Jaring Atlet Taekwondo, Pengcab Demak Sediakan Tempat Latihan di Tingkat Kecamatan
Baca Juga
"Total ada 81 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menerima penyaluran BPNT sisa anggaran tahun 2021," kata Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo melalui Kapolsek Comal AKP Heru Irawan, Minggu (6/3).
Ia mengatakan, Bhabinkamtibmas melakukan monitoring bersama Babinsa dan perangkat desa. Selain untuk menghindari penyimpangan, juga memastikan pembagian sesuai dengan protokol kesehatan.
Kapolsek Comal mengatakan, BPNT sisa anggaran tahun 2021 di Desa Tumbal, Kecamatan Comal disalurkan melalui agen di Dusun Tumbal kepada sejumlah 35 KPM. Kemudian juga pada 46 KPMdi Dusun Sijeruk.
"Penyaluran BPNT dilakukan selama satu hari, sehingga petugas mengimbau warga agar mengantri dengan tertib dan mematuhi prokes," katanya.
Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas bersama Babinsa dan perangkat desa Tumbal juga mengarahkan warga penerima BPNT untuk melaksanakan vaksinasi di fasilitas kesehatan terdekat.
- Wagub Jateng Beri Tawaran Selesaikan Bareng Persoalan Kemiskinan, Pernikahan Usia Dini Dan Stunting
- Jelang Operasi Ketupat 2025: Kakorlantas Polri Survei Jalur Arus Mudik
- Antisipasi Kemacetan dan Kejahatan, Polres Banjaregara Jaga Ketat Tempat Wisata