Sekretaris Daerah, Drs. Fakruroji mengajak masyarakat Salatiga untuk memanfaatkan sertifikat yang sudah diterimanya secara bijak dan produktif.
- PLN Purwodadi Minta Masyarakat Tak Main Layang-layang di Dekat Jaringan Listrik
- Semarang Barat Komitmen Menjadi Kecamatan Layak Anak
- Narkoba Sudah Masuk Desa, Ancaman Indonesia Emas
Baca Juga
Sekretaris Daerah, Drs. Fakruroji mengajak masyarakat Salatiga untuk memanfaatkan sertifikat yang sudah diterimanya secara bijak dan produktif.
Hal ini diungkap Sekda Fakruroji melalui Kabag Humas Protokol Setda Kota Salatiga Rahadi ditengah penyerahan serifikat, di Aula Kantor BPN Jl. Imam Bonjol 42 Salatiga, Selasa (10/11).
Atas nama Pemkot Salatiga, Fakruroji juga mengapresiasi kinerja Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Salatiga yang terus meningkat.
"Kenapa saya mengatakan demikian, karena BPN Kota Salatiga menindaklanjuti program kerja Presiden RI Joko Widodo dalam memberikan layanan publik melalui reformasi birokrasi di bidang agraria," katanya.
Tercatat, Sekda menyerahkan 40 sertipikat kepada masyarakat penerima. Selanjutnya, Sekda mengimbau kepada masyarakat untuk menyimpan dan merawat sertpikat jangan sampai hilang atau rusak.
"Saya mendengar ada 2000 lebih lahan atau aset milik perorangan maupun pemerintah daerah yang sudah disertipikatkan. Dulu, saya yang bekerja di bidang pemerintahan saja ingin mensertipikatkan sulitnya bukan main, bukan hanya njenengan," paparnya.
Namun saat ini, lanjut dia, ketika Presiden dengan menterinya yang sigap dibawah pantauan KPK melakukan reformasi birokrasi, sertipikat bisa didapatkan secara online, mudah, murah dan akun tabel.
- Walikota Semarang Hadiri Peletakan Batu Pertama Revitalisasi Makam KH. Sholeh Darat
- Belum Capai Target, BINDA Jateng Kebut Vaksinasi Wonosobo Secara Door to Door
- PKS Batang Sedekah 300 Nasi di Dua Masjid